Ahad 10 Jan 2021 14:17 WIB

San Antonio Spurs Menang Tiga Laga Tandang Beruntun

San Antonio Spurs memenangi pertandingan tandang ketiga.

Guard San Antonio Spurs, Patty Mills, mengeksekusi lemparan bebas saat menghadapi Los Angeles Clippers dalam lanjutan NBA 2020/2021.
Foto: EPA-EFE/ETIENNE LAURENT
Guard San Antonio Spurs, Patty Mills, mengeksekusi lemparan bebas saat menghadapi Los Angeles Clippers dalam lanjutan NBA 2020/2021.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA — San Antonio Spurs memenangi pertandingan tandang ketiga mereka secara beruntun dengan mengalahkan Minnesota Timberwolves 125-122 lewat perpanjangan waktu di Target Center Minneapolis, Minnesota, Sabtu malam atau Ahad WIB.

Spurs sebelumnya mencatat dua kemenangan saat bertandang ke Los Angeles. Mereka menghempaskan LA Clippers dan LA Lakers.

Baca Juga

DeMar DeRozan mencetak poin tertinggi musim ini dengan 38 poin didukung Dejounte Murray yang menambahkan 22 poin dan 14 rebound. Patty Mills menyumbang 21 poin dan Keldon Jonson menambahkan 17 poin dan sembilan rebound bagi Spurs yang bermain rapih dengan hanya melakukan enam turnover, berbanding 16 yang dilakukan Minnesota. 

 

Di kubu tuan rumah, Malik Beasley mencetak 29 poin dan Karl-Anthony Towns menambahkan 25 dengan 13 rebound. Towns absen dalam beberapa pertandingan setelah dia mengalami dislokasi pergelangan tangan kirinya pada 27 Desember di Utah.

 

 

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement