Sabtu 20 Mar 2021 20:29 WIB

Salimah Berbagi Tips Agar Rumah Tampak Bersih dan Rapi

Ada enam tips dan trik agar rumah selalu bersih dan rapi.

Red: Agung Sasongko
 Rumah tampak bersih dan rapi akan memberikan energi positif para penghuninya. (Ilustrasi)
Foto:

Tips keempat adalah jangan menunda pekerjaan beberes dan bersih-bersih. "Segera cuci piring setelah makan, sehingga piring kotor tidak menumpuk. Bereskan juga peralatan dapur segera setelah selesai masak. Setelah menyetrika baju, segera masukkan baju ke lemari dengan rapi dan biasakan mengambil baju sesuai urutannya sehingga baju-baju kita semua ada manfaatnya atau kita memakainya semua," jelas Eni panjang lebar.

Kelima, sebelum tidur pastikan semua ruangan rapi dan bersih, mulai dari ruang tamu sampai dapur. "Bangun pagi kita akan lebih semangat karena tidak banyak pekerjaan yang harus kita kerjakan sehingga menghasilkan aura positif yang mencerahkan hari," tutur perempuan 44 tahun ini.

Tips terakhir adalah kerjasama dan disiplin dari seluruh anggota keluarga. Ini adalah kunci rumah agar tetap bersih dan rapi. Eni meminta agar anak-anak yang sudah besar dilibatkan dan dibagi tugas dalam mengerjakan pekerjaan rumah. Sedangkan untuk anak kecil, dia menyarankan agar anak dilatih disiplin dengan mengembalikan barang yang dipakai ke tempat semula. 

 

Selain berbagi tips merapikan dan membersihkan rumah, Eni juga berbagi tips mengatur perabotagar chick dan menarik. Pertama, jika memiliki ruang sempit, jangan paksakan membeli perabot yang besar. Kedua, hindari penuh perabot dengan tidak memaksakan setiap sudut ruangan diisi perabot. Tips ketiga adalah meminimalisir beli perabot dengan menyesuaikan kebutuhan agar rumah terlihat lapang namun tetap menarik. "Terakhir, jika barang mulai banyak, jangan menambah lemari atau perabot lainnya, tapi singkirkan barang atau sesuaikanjumlahnya," terangnya.

 

Sebelum mengakhiri materi, Eni menjelaskan bahwa konsep rumah ala Korea atau Jepang mengacu pada kehidupan minimalis dengan meminimalkan barang atau perabot sehingga perabot yang mereka gunakan adalah perabot yang multifungsi agar lebih irit dan efisien. "Masyarakat Korea atau Jepang rata-rata menambah barang jika membutuhkannya dan mengganti barang yang lama. Mereka juga tidak banyak menyimpan barang-barang yang jarang atau bahkan tidak pernah digunakan sehingga rumah tetap bersih dan rapi," pungkas Eni. (fat)

 

 

 

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement