Senin 05 Apr 2021 01:09 WIB

PSG Terancam Gagal Pertahankan Gelar Liga Prancis

PSG kehilangan puncak klasemen lantaran kalah dari Lille.

Mauricio Pochettino
Foto: EPA-EFE
Mauricio Pochettino

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Mauricio Pochettino mengakui kekalahan yang diderita kontra Lille mempersulit upaya Paris Saint-Germain, mempertahankan gelar juara Liga Prancis musim ini. Le Parisiens takluk dari Lille dengan skor 0-1 akibat gol tunggal Jonathan David di Parc des Princes, Sabtu waktu setempat (Minggu WIB).

Kekalahan itu diperburuk dengan kartu merah yang diterima Neymar di pengujung laga setelah bersitegang dengan bek lawan, Tiago Djalo.

Baca Juga

Hasil itu membuat PSG kehilangan posisi puncak dan kini tertinggal tiga poin di bawah Lille serta cuma punya keunggulan satu poin dari AS Monaco yang membayangi di tempat ketiga.

Hal tersebut, diakui Pochettino bakal memberatkan upaya PSG mempertahankan gelar juara Liga Prancis empat musim beruntun."Ini akan sulit," kata pelatih asal Argentina itu dalam sebuah komentar pasca pertandingan, yang dikutip Goal pada Ahad (4/4).

 

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement