Selasa 06 Apr 2021 07:15 WIB

Bekap Valladolid, Koeman: Barcelona tak pada Kondisi Terbaik

Barcelona mengalahkan Real Valladolid 1-0 lewat gol menit ke-90 Ousmane Dembele.

Rep: Rahmat Fajar/ Red: Israr Itah
Pelatih kepala FC Barcelona Ronald Koeman.
Foto: EFEEPA-EFE/Alejandro Garcia
Pelatih kepala FC Barcelona Ronald Koeman.

REPUBLIKA.CO.ID, BARCELONA -- Pelatih Barcelona Ronald Koeman mengakui timnya tidak dalam kondisi terbaik ketika mengalahkan Real Valladolid 1-0 dalam lanjutan La Liga, di Stadion Camp Nou, Selasa (6/4) dini hari WIB. Blaugrana harus menunggu hingga pengujung laga untuk memastikan kemenangan lewat gol Ousmane Dembele.

Valladolid bermain dengan 10 pemain pada 10 menit akhir setelah Oscar Piano diganjar kartu merah. Namun, tim Katalunya itu harus menunggu gol menjelang laga berakhir. Koeman menilai, banyak kekurangan pada babak pertama.

Baca Juga

"Kami tidak menekan mereka dengan sangat baik. Saya melihat Barcelona yang lambat dan lelah sejak awal. Kami tidak mengontrol permainan. Jadi, kami mengubah sistem dan meningkatkan pada babak kedua,” ujarnya dilansir dari Marca.

Koeman mengatakan, itu pertandingan sulit dan Barcelona bermain jauh dari level sesungguhnya. Adapun Valladolid melakukan pekerjaan dengan baik, khususnya cara bertahan. Kendati demikian, pasukannya mengetahui cara mengatasi sehingga pantas memenangkan pertandingan.

Ia kemudian menganalisis faktor Barcelona tak dalam performa terbaik. Ia menduga karena pemain kelelahan setelah menjalani laga internasional. Koeman memuji mental pemainnya serta semangatnya meraih tiga poin.

Ia mengakui timnya mendapatkan sedikit keberuntungan pada akhir pertandingan. Walaupun keberuntungan tersebut lebih disukai Koeman daripada melihat penampilan pada babak pertama yang membuatnya khawatir.

Baca juga : Diperintah KSAD, Mayjen Maruli Simanjuntak Tangani Banjir

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 13 11 0 2 40 28 33
2 Real Madrid Real Madrid 12 8 3 1 25 14 27
3 Atletico Madrid Atletico Madrid 13 7 5 1 19 12 26
4 Villarreal Villarreal 12 7 3 2 23 4 24
5 Osasuna Osasuna 13 6 3 4 17 -3 21
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement