Jumat 23 Jul 2021 10:52 WIB

UPZ Permatabank Syariah-Rumah Zakat Lakukan Penyemprotan

Penyemprotan ke rumah-rumah warga dan tempat ibadah dilakukan untuk cegah Covid-19

Untuk mencegah penyebaran Covid-19 semakin bertambah, UPZ PermataBank Syariah dan Rumah Zakat bersama Satgas Covid-19 Desa Manggungsari Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal Jawa Tengah melakukan penyemprotan ke rumah-rumah warga dan tempat ibadah.
Foto: Rumah Zakat
Untuk mencegah penyebaran Covid-19 semakin bertambah, UPZ PermataBank Syariah dan Rumah Zakat bersama Satgas Covid-19 Desa Manggungsari Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal Jawa Tengah melakukan penyemprotan ke rumah-rumah warga dan tempat ibadah.

REPUBLIKA.CO.ID, KENDAL -- Untuk mencegah penyebaran Covid-19 semakin bertambah, UPZ PermataBank Syariah dan Rumah Zakat bersama Satgas Covid-19 Desa Manggungsari Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal Jawa Tengah melakukan penyemprotan ke rumah-rumah warga dan tempat ibadah. Hal ini dilakukan untuk mencegah laju penularan Covid-19 yang ada di Desa Manggungsari.

Wartono selaku Fasilitator Desa berdaya Rumah Zakat mengatakan kegiatan penyemprotan ini dilakukan setiap seminggu sekali bersama-sama dengan tim Satgas Covid-19 Desa Manggungsari. Selain itu dirinya juga mengatakan, hal ini dilakukan sebagai upaya UPZ PermataBank Syariah dan Rumah Zakat turut serta dalam penanggulangan dan pencegahan penyebaran Covid-19 khususnya di Desa Manggungsari.

”Tercatat selama sebulan terakhir ada sekitar 19 yang terkonfirmasi postif Alhamdulillah beberapa sudah negatif berdasarkan swab antigen, sehingga perlu adanya penyemprotan secara berkala sebagai upaya pencegahan,” ujar wartono.

photo
Untuk mencegah penyebaran Covid-19 semakin bertambah, UPZ PermataBank Syariah dan Rumah Zakat bersama Satgas Covid-19 Desa Manggungsari Kecamatan Weleri Kabupaten Kendal Jawa Tengah melakukan penyemprotan ke rumah-rumah warga dan tempat ibadah. - (Rumah Zakat)

 

Penyemprotan kali ini fokus menyasar ke rumah sekitar yang terkonfirmasi positif, harapannya agar laju penyebaran Covid-19 bisa terhambat. Seperti yang disampaikan mas Didik (salah satu Satgas-19).

“Kali ini tim Satgas beserta Fasilitator Desa Berdaya Rumah Zakat fokus melakukan penyemprotan di area sekitar rumah yang terkonfirmasi positif. Sehingga dengan cara seperti ini masyarakat tidak cemas dan khawatir akan tertular,” kata Didik.

Selain itu, Didik juga berterima kasih kepada UPZ PermataBank Syariah dan Rumah Zakat yang telah membantu meyediakan disinfektan sehingga kegiatan penyemprotan bisa terlaksana. ”Saya mewakili tim Satgas Covid-19 Desa Manggungsari sangat berterima kasih kepada UPZ PermataBank Syariah dan Rumah Zakat yang telah berpartisipasi dalam penyemprotan ini, semoga Covid cepat berlalu,” tandasnya.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement