Ahad 29 Aug 2021 17:30 WIB

Penuhi Kebutuhan Pasar, SCG Rilis Dua Produk Semen Instan

Inovasi merupakan kunci menjawab kebutuhan pasar yang terus berkembang.

Rep: Novita Intan/ Red: Gita Amanda
Peluncuran SCG Mortar dan rebranding SCG Beton Instan.
Foto: SCG Mortar
Peluncuran SCG Mortar dan rebranding SCG Beton Instan.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Produsen semen dan bahan bangunan, SCG-CBM (Cement-Building Materials) resmi meluncurkan dua produknya ke publik, yaitu SCG Mortar dan SCG Beton Instan. Kedua produk tersebut merupakan bahan bangunan inovatif dengan karakteristik siap pakai.

Adapun SCG Mortar merupakan produk terbaru portofolio produk CBM, sedangkan SCG Beton Instan merupakan rebranding product dari versi sebelumnya yang bernama Beton Instan Jayamix.

Sales and Marketing Director SCG CBM Indonesia Thichet Srisuriyon mengatakan saat ini tren konstruksi semakin berkembang, mulai dari perilaku dan selera konsumen sampai metode konstruksi bangunan yang diterapkan. Para konsumen pun semakin kritis dalam mengambil keputusan terkait properti, termasuk ekspektasi terhadap kualitas bahan bangunan yang digunakan dan metode konstruksi yang meliputi biaya, kualitas, dan waktu juga bertransformasi ke arah yang lebih cepat, efektif dan efisien, serta berkelanjutan.

“Karenanya, SCG menciptakan bahan bangunan inovatif seperti SCG Mortar dan SCG Beton Instan untuk merespon tuntutan tersebut. Kedua produk ini menawarkan tiga nilai tambah, pertamanan kenyamanan, produk mudah dipakai, dikelola, atau disimpan. Kedua inklusivitas, memungkinkan semua orang termasuk mereka yang awam dengan material bangunan untuk swadaya menggunakan produk ini. Ketiga Aksesibilitas ketersediaan produk yang menjangkau area dengan permintaan tinggi seperti kota besar, baik untuk proyek residensial maupun komersial,” ujarnya saat konferensi pers virtual seperti dikutip Ahad (29/8).

Menurutnya inovasi merupakan kunci menjawab kebutuhan pasar yang terus berkembang. Adapun terobosan segar ini merupakan langkah proaktif kami dalam membantu masyarakat beradaptasi dengan perkembangan zaman.

“Kami juga komitmen kami untuk memperkuat posisi sebagai one-stop solution, penyedia bahan baku bangunan yang terintegrasi. Secara satu pintu, pelanggan bisa memenuhi kebutuhan beragam bahan baku bangunan dengan ragam spesifikasi dari kami,” ucapnya.

Mengenai produk, SCG Mortar hadir dalam dua jenis sesuai kegunaan untuk melengkapi lini produk SCG CBM lainnya, yakni bata ringan SCG Smartblock. Pertama, SCG Mortar Perekat Bata Ringan digunakan pemasangan dinding bata ringan. Kedua, SCG Mortar Pasangan Bata dan Plesteran digunakan pemasangan bata dan plesteran dinding.

“Keduanya dibuat dari formula unggulan, terdiri dari semen portland, pasir silika, dan material pengisi dan aditif. Formula tersebut menekan risiko penyusutan sehingga meminimalisir retak rambut pada dinding yang berdampak pada ketahanan bangunan. Karenanya, produk ini memiliki daya rekat dan elastisitas tinggi sehingga mampu memberikan hasil yang lebih rapi dan kuat,” ungkapnya.

Selanjutnya, SCG Beton Instan juga terbuat dari bahan baku berkualitas tinggi, yaitu semen portland, pasir, split, dan aditif. Formula ini menghasilkan mutu yang konsisten, dan mendukung hasil bangunan yang kokoh. Adapun seluruh material yang dibutuhkan tersedia dalam satu kemasan, memudahkan proses pengolahan hingga siap digunakan.

“Produk ini esensial digunakan renovasi dan konstruksi berbagai struktur bangunan seperti pondasi rumah dan lantai atas pada gedung,” ucapnya.

Sementara itu, Marketing and Branding Manager SCG CBM Indonesia Sandy Fitransah menambahkan daya tarik produk ini memang terletak dari kepraktisan penggunaannya. Para konsumen dapat merasakan kemudahan mencampur air dengan semen sesuai takaran yang direkomendasikan.

“Produk kami menawarkan prinsip value for money, kemudahan tersebut tidak akan mengurangi kualitas daya tahan material, sehingga tidak kalah dengan bahan baku konvensional,” ucapnya.

Selain itu, sesuai spirit SCG dalam mengupayakan pembangunan berkelanjutan, kedua produk tersebut didesain untuk meminimalisir limbah bangunan atau sisa pemakaian bahan. Adapun volume penggunaan lebih efisien. Hal ini diharapkan dapat berdampak positif bagi lingkungan.

Arsitek dari Studio ArsitektropiS, Ren Katili menyatakan saat ini referensi masyarakat dalam memiliki hunian idaman dengan desain yang menarik di Indonesia, semakin luas, sehingga tantangan penggunaan material bangunan yang berkualitas untuk menunjang kreatifitas desain bangunan yang estetis juga semakin meningkat, baik interior maupun eksterior.

“Bahan mendasar seperti semen dan blok beton memainkan peran besar dalam konstruksi. Material seperti bata ringan dan beton instan menjadi salah satu opsi terbaik untuk mewujudkan kebutuhan tersebut,” ucapnya.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement