Kamis 02 Dec 2021 23:36 WIB

Masyarakat Diminta Segera Vaksinasi, Cegah Virus Berkembang

Vaksinasi bisa menekan dan mencegah virus berkembang di dalam tubuh.

Vaksinasi bisa menekan dan mencegah virus berkembang di dalam tubuh.
Foto: ANTARA/JOJON
Vaksinasi bisa menekan dan mencegah virus berkembang di dalam tubuh.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Satuan Tugas Penanganan COVID-19 meminta masyarakat untuk segera melakukan vaksinasi COVID-19. Vaksinasi dilakukan agar dapat menekan virus untuk berkembang biak di dalam tubuh.

"Jadi kalau kita divaksin maka virusnya tidak mendapatkan tempat berkembang biak di dalam tubuh kita," ujar Spesialis Mikrobiologi Klinis sekaligus Anggota Bidang Penanganan Kesehatan dan Panel Ahli Satgas Penanganan COVID-19, Budiman Bela dalam bincang-bincang bertema " Ada Apa COVID-19 di Eropa?" yang diikuti secara daring di Jakarta, Kamis (2/12).

Baca Juga

Ia mengemukakan, mutasi virus akan lebih cepat muncul pada keadaan di mana virusnya diberi kesempatan untuk bereplikasi dengan baik, salah satu yang bisa mengakibatkan virus bisa bereplikasi dengan baik adalah kondisi imunitas yang kurang baik. "Oleh karena itu, cepat vaksinasi bagi warga yang belum divaksinasi," ucapnya.

Ia mengatakan, pemerintah akan terus gencar melakukan vaksinasi sesuai target yang telah ditentukan oleh para ahli epidemiologi. "Saya imbau masyarakat untuk tidak memilih-milih vaksinasi," katanya. 

Berdasarkan data Satgas Penanganan COVID-19, sebanyak 97.318.649 warga Indonesia telah menerima dua dosis vaksin COVID-19 hingga Kamis (2/22/2022) pukul 12.00 WIB. Sementara itu, sebanyak 140.885.229 orang telah mendapatkan satu dosis vaksin COVID-19.Selain vaksinasi, lanjut dia, menerapkan protokol kesehatan dengan ketat juga penting untuk menahan penularan sehingga memperlambat virus untuk berkembang biak.

"Tidak kalah pentingnya adalah menerapkan 3M (memakai masker, mencuci tangan, menjaga jarak), ini akan memperlambat penularan sehingga memperlambat virus berkembang biak," tuturnya.

Ia mengatakan, menerapkan 3M dengan ketat tentunya akan membuat virus tidak akan mudah mendapatkan kesempatan menginfeksi orang baru. Dengan begitu, maka munculnya mutasi virus COVID-19 dapat ditekan. Ia mengapresiasi masyarakat Indonesia yang tingkat kepatuhan menjalankan protokol kesehatan cukup tinggi, meski masih terdapat sejumlah masyarakat yang belum patuh menerapkan 3M dengan baik. 

"Jadi pada prinsipnya saya rasa kita tetap harus menjalankan apa yang sudah dicanangkan oleh pemerintah dan kita patuhi," ujarnya.

sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement