Selasa 15 Feb 2022 17:43 WIB

Terjangkit Covid-19, Enam Pemain Persita Absen pada Laga Kontra Arema FC

Kehilangan enam pemain tentu membuat Widodo harus memutar otak merotasi pemain.

Pelatih Persita Tangerang Widodo Cahyono Putro (kiri) dan pemain Persita Tangerang Agung Prasetyo dalam konferensi pers daring jelang laga kontra Arema FC, Selasa (15/2/2022).
Foto: Dok. Persita
Pelatih Persita Tangerang Widodo Cahyono Putro (kiri) dan pemain Persita Tangerang Agung Prasetyo dalam konferensi pers daring jelang laga kontra Arema FC, Selasa (15/2/2022).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Pelatih Persita Tangerang Widodo C Putro memastikan enam pemainnya absen pada laga pekan ke-25 BRI Liga 1 Indonesia 2021/2022 kontra Arema FC di Stadion I Gusti Ngurah Rai, Denpasar, Bali, Selasa (15/2/2022) malam. Ini karena para pemain itu terindikasi terpapar Covid-19.

"Ada beberapa pemain yang tidak bisa kami turunkan karena dari hasil PCR mandiri ada yang reaktif. Jadi, ada enam pemain dan tiga ofisial," kata Widodo, dikutip dari laman resmi klub.

Baca Juga

Namun, Widodo tidak menyebutkan identitas enam pemain tersebut, seraya meminta untuk melihat daftar pemain yang nanti diturunkan menghadapi Singo Edan.

"Nama-namanya nanti mungkin bisa dilihat siapa yang tidak masuk line up, itu mereka yang tidak bisa main. Jadi, itu yang saya informasikan untuk sementara ini," kata Widodo.

Diakuinya, kehilangan enam pemain tentu membuatnya harus memutar otak untuk mempersiapkan rotasi pemain. Widodo juga tak memungkiri bahwa seri 4 yang digelar di Bali menjadi salah satu seri terberat selama penyelenggaraan kompetisi BRI Liga 1 Indonesia 2021/2022.

"Karena dari bukan dari sisi cedera, dari sisi taktikal, tapi yang lebih jelas itu dari sisi psikologi pemain. Karena hampir satu bulan lebih kami juga di sini. Tidak ketemu keluarga juga, yang itu yang mungkin memberatkan buat kami," katanya menambahkan.

Meski demikian, Widodo memastikan Pendekar Cisadane tetap siap menghadapi setiap pertandingan dengan optimistis.

"Tentunya kami sudah mempersiapkan karena kami juga ada 26 pemain. Dan kami sudah mempersiapkan kalau ada terjadi cedera atau yang terpapar mudah-mudahan nanti pemain full bisa main, yang tersisa," kata Widodo menegaskan.

Sementara itu, bek Persita Muhammad Toha juga memastikan rekan-rekannya sudah siap menghadapi Arema FC yang menjadi pemuncak klasemen sementara, termasuk meski ada enam pemain yang terpaksa absen.

Pemain bernomor punggung 11 ini pun sudah tahu apa yang harus dipelajari dan dipahami dari kekuatan tim lawan yang memang memiliki para pemain yang bagus.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persib Bandung Persib Bandung 10 5 5 0 18 10 20
2 Bali United Bali United 9 6 2 1 16 10 20
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 9 5 3 1 15 9 18
4 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 9 5 3 1 8 3 18
5 PSM Makassar PSM Makassar 9 4 4 1 12 7 16
sumber : Antara
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement