Ahad 03 Apr 2022 14:01 WIB

Jika Jadi Pelatih MU, Erik Ten Hag Ingin Bawa Robin Van Persie ke Old Trafford

Erik ten Hag percaya pengalaman Van Persie di MU bisa membantunya.

Rep: Afrizal Rosikhul Ilmi/ Red: Israr Itah
Pelatih Ajax Erik ten Hag ingin mengajak Robin van Persie jika diangkat jadi pelatih Manchester United (MU).
Foto: EPA-EFE/MARIO CRUZ
Pelatih Ajax Erik ten Hag ingin mengajak Robin van Persie jika diangkat jadi pelatih Manchester United (MU).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Erik ten Hag telah berbicara kepada Robin van Persie tentang kembali ke Manchester United (MU) sebagai bagian dari stafnya. Ten Hag sudah menyiapkan rencana jika manajemen MU menunjuknya sebagai pelatih pada musim panas nanti dan dia ingin membawa Van Persie kembali ke Old Trafford bersamanya, seperti laporan Mirror, Ahad (3/4/2022).

Ten Hag telah memulai pembicaraan informal dengan mantan striker Belanda, yang mencetak 26 gol dan memenangkan Sepatu Emas ketika MU terakhir kali memenangkan gelar liga di bawah Sir Alex Ferguson pada 2013.

Baca Juga

RVP saat ini mengambil lisensi kepelatihannya dan bekerja dengan tim U-16 di Akademi Feyenoord. Ten Hag yakin pengetahuan pemain Belanda itu tentang MU akan sangat berharga membantunya jika benar diboyong dari Ajax pada akhir musim ini.

Van Persie tergoda oleh prospek bekerja di Inggris lagi. Namun putranya, Shaqueel, baru saja menandatangani kontrak pertamanya dengan Feyenoord dan bekerja bersama ayahnya di tim muda klub.

Anak muda ini adalah pemain berbakat yang bergabung dengan akademi Manchester City saat ayahnya bermain untuk MU. Putri Van Persie, Dina, juga merupakan salah satu talenta showjumping terbesar di Belanda - dan itu adalah faktor lain yang akan dia pertimbangkan.

Ten Hag sekarang menjadi favorit untuk mendapatkan pekerjaan di United. MU percaya mereka harus membayar di bawah 5 juta poundsterling sebagai kompensasi untuk 12 bulan terakhir kontrak Ten Hag setelah mereka mengajukan pendekatan resmi.

Namun laporan Mirror Sport menyebutkan Ten Hag memasukkan klausul keluar dalam kesepakatan yang dia tandatangani setahun lalu. Klausul itu dapat dipicu hanya dengan 1,68 juta poundsterling. Itu tawaran menarik untuk MU, meskipun Paris St Germain tidak mungkin menuntut kompensasi untuk Mauricio Pochettino jika pelatih Argentina itu ingin pergi di akhir musim.

MU sekarang telah berbicara dengan Ten Hag, Pochettino, dan pelatih Spanyol Luis Enrique. Namun mereka belum mengajukan persyaratan kontrak kepada salah satu kandidat. Dua klub lain juga memiliki Ten Hag di radar mereka, salah satunya klub besar Bundesliga, dan keduanya telah mengajukan tawaran serius kepadanya.

Kepala eksekutif Ajax Edwin van der Sar juga telah menawarkan untuk memberinya kontrak baru yang akan menggandakan gajinya saat ini sebesar 2 juta poundsterling per tahun. Akan tetapi mantan penjaga gawang United sudah bersiap untuk kepergian Ten Hag.

Ten Hag mengatakan kepada Ajax April lalu bahwa dia hanya akan menandatangani tawaran kontrak dua tahun mereka jika dia dapat memasukkan klausul pelepasan yang dimulai pada musim panas ini dan pada tingkat kompensasi yang tetap.

 

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Liverpool Liverpool 11 9 1 1 21 15 28
2 Manchester City Manchester City 11 7 2 2 22 9 23
3 Chelsea Chelsea 11 5 4 2 21 8 19
4 Arsenal Arsenal 11 5 4 2 18 6 19
5 Nottingham Forest Nottingham Forest 11 5 4 2 15 5 19
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement