Senin 25 Apr 2022 06:59 WIB

Ini Alasan Persib tak Tahan Pemain yang Tolak Perpanjangan Kontrak

Pelatih Persib Robert Rene Alberts memprioritaskan produk asli Jawa Barat.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Israr Itah
Para pemain Persib Bandung (ilustrasi).
Foto: Antara/Nyoman Budhiana
Para pemain Persib Bandung (ilustrasi).

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Perombakan terjadi di Persib Bandung pada musim ini. Setidaknya sebanyak 12 pemain memilih untuk hengkang dari Persib setelah kontrak mereka habis per 31 Maret 2022.

Pelatih Persib Robert Rene Alberts mengatakan, hanya dua pemain, yakni Esteban Vizcarra dan Indra Mustafa yang tidak diperpanjang kontraknya. Namun dia menyebut normal bagi pemain untuk tidak memperpanjang kontrak di sebuah klub.

Baca Juga

"Jadi sisanya (selain Esteban dan Indra) bukan pemain yang dilepas, mereka sudah ditawarkan perpanjangan kontrak," kata Robert, Ahad (24/4/2022).

Robert membeberkan, sepuluh pemain sisanya memilih hengkang karena tidak sepakat dengan tawaran yang diberikan manajemen ketika negosiasi. Setelah tidak memperpanjang kontrak dengan Persib, para pemain itu memilih bergabung dengan klub lain.

"Pemain lain tidak menemukan kata sepakat dan saat itu mereka juga lebih memilih tawaran klub lain, itu merupakan hal yang normal dalam sepak bola," kata Robert.

Dari segi keuangan, Persib mempertimbangkan budget ketika menyodorkan perpanjangan kontrak. Sehingga ketika kata sepakat tidak diraih, Persib siap melepas pemainnya.

"Jadi saya tidak bisa menjawab berapa pemain yang hengkang dan berapa pemain yang datang, karena saya harus menunggu bagaimana hasil akhirnya nanti," kata Robert.

Persib Bandung terus mencari pengganti 12 pemain yang hengkang dari Persib. Sejauh ini, Persib baru merekrut lima pemain untuk mengarungi musim depan.

Robert memprioritaskan produk asli Jawa Barat untuk musim depan. Mengingat Persib adalah kebanggaan masyarakat Bandung dan Jawa Barat.

"Kami akan sebisa mungkin mendatangkan pemain dari Bandung atau Jawa Barat. Kami coba melakukan yang terbaik mengenai itu," kata Robert.

Klasemen Liga 1 Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Persebaya Surabaya Persebaya Surabaya 11 7 3 1 11 5 24
2 Persib Bandung Persib Bandung 11 6 5 0 19 11 23
3 Pusamania Borneo Pusamania Borneo 11 6 3 2 16 9 21
4 Bali United Bali United 11 6 2 3 16 7 20
5 Persija Persija 11 5 3 3 16 5 18
BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement