Rabu 29 Jun 2022 15:58 WIB

Ini Alasan yang buat Pelatih Timnas Basket Percaya Diri Menatap Kualifikasi Piala Dunia

Pelatih menilai tim sedang dalam performa terbaik

Rep: Fitriyanto/ Red: Muhammad Akbar
Pelatih Timnas Basket Indonesia Rajko Toroman (tengah) memberikan arahan kepada pemainnya saat melakukan latihan di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (29/6/2022). Latihan tersebut sebagai persiapan mengikuti kualifikasi FIBA World Cup 2023 Grup C Zona Asia window tiga melawan Arab Saudi pada Jumat (1/7) dan melawan Yordania pada Senin (4/7) mendatang.
Foto: ANTARA/M Risyal Hidayat
Pelatih Timnas Basket Indonesia Rajko Toroman (tengah) memberikan arahan kepada pemainnya saat melakukan latihan di Istora Senayan, Jakarta, Rabu (29/6/2022). Latihan tersebut sebagai persiapan mengikuti kualifikasi FIBA World Cup 2023 Grup C Zona Asia window tiga melawan Arab Saudi pada Jumat (1/7) dan melawan Yordania pada Senin (4/7) mendatang.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Kendala setiap pelatih yang menangani Timnas Basket Indonesia biasanya hampir selalu sama. Yakni masalah size atau kalah postur tubuh yang selalu dijadikan alasan.

Namun sepertinya hal ini tidak lagi menjadi masalah. Kehadiran Marques Bolden, ditambah Brandon Jawato dan pemain muda Derrick Michael, urusan kalah size kini sudah bisa sedikit teratasi.

Medali emas SEA Games 2021 Vietnam lalu menjadi bukti nyata. Kehadiran tiga pemain tersebut, khususnya Marques Bolden 209 cm, Derrick Michael 203 cm masalah size kini sudah tidak masalah.

Keduanya menjadi rebounder andalan timnas, baik saat bertahan maupun menyerang. Hal ini membuat pemain lainnya jadi lebih nyaman dalam melepaskan tembakan jarak jauh.

Pelatih kepala timnas, Rajko Toroman saat ditemui media Rabu (29/6/2022) di Istora Senayan Jakarta menyatakan, "Sekarang kami tidak memusingkan masalah size karena sudah punya mereka (Bolden dan Jawato) ditambah Derrick Michael.

Kehadiran Bolden dan Derrick juga membuat Toroman optimistis saat melakoni laga kualifikasi FIBA World Cup 2023 window tiga melawan Arab Saudi (1/7/2022) dan Jordania (4/7/2022).

"Saya meminta dukungan dari teman-teman karena kami akan berlaga di Kualifikasi FIBA World Cup 2023 menghadapi Arab Saudi dan Yordania. Melihat tren apik saat ini, tim sedang dalam performa terbaik seusai meraih medali emas dan hasil apik uji coba di Australia. Saya pikir kami punya peluang yang besar untuk menang," kata Toroman.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement