Senin 04 Jul 2022 18:08 WIB

Jadi Target Liga Premier, Lisandro Martinez Jauhi Bayang-Bayang Van Dijk

Pemain asal Argentina ini menjadi target bagi Arsenal dan Manchester United.

Rep: Hartifiany Praisra/ Red: Muhammad Akbar
Lisandro Martinez (kanan) dan  Jorginho berebut bola pada laga Liga Champions grup H antara Chelsea dan Ajax di Stadion Stamford Bridge, London, Rabu (6/11).
Foto: AP Photo/Frank Augstein
Lisandro Martinez (kanan) dan Jorginho berebut bola pada laga Liga Champions grup H antara Chelsea dan Ajax di Stadion Stamford Bridge, London, Rabu (6/11).

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Pemain Ajax, Lisandro Martinez menjadi target bagi berbagai tim Liga Premier. Martinez menjadi bayangan bagi bek Liverpool, Virgil van Dijk.

Pemain asal Argentina ini menjadi target bagi Arsenal dan Manchester United. Dilansir dari laman Tribal Football, Martinez mengakui ingin lebih meniru Fabio Cannavaro dibandingkan Virgil van Dijk.

"Cannavaro merasa nyaman dengan bola, meski tinggi badannya kurang dia menantang setiap bola seolah-olah itu adalah tekel terakhirnya untuk memenangkan pertandingan," kata Martinez.

Martinez mengakui suka dengan gaya seperti itu. Dia pun memiliki gaya yang sama dengan Cannavaro dan enggan dikaitkan dengan bayang-bayang Van Dijk.

"Saya lebih suka untuk tidak menjadi Virgil van Dijk. Tingginya tentu menjadi nilai tambah. Tapi ketika anda tidak memiliki kualitas lain, itu tidak berarti apa-apa," kata Martinez.

Martinez mengakui posisi favoritnya adalah sebagai bek tengah. Namun dia mengeksplorasi kemampuannya di bawah arahan Erik ten Hag dengan berbagai posisi lain.

"Posisi favorit saya adalah bek tengah. Saya memulai sebagai gelandang, tapi saya belajar semua kualitas untuk bek tengah yang bermain di tim penyerang di bawah arahan Erik ten Hag. Saya bisa menjaga diri saya," kata Martinez.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement