Senin 11 Jul 2022 10:55 WIB

Universitas BSI dan Orang Tua Mahasiswa Bersinergi, Siapkan Lulusan Bertalenta Digital

Universitas BSI kampus Dewi Sartika menggelar Bincang Kampus Orang Tua (BKOT)

Universitas BSI kampus Dewi Sartika menggelar Bincang Kampus Orang Tua (BKOT).
Foto: UBSI
Universitas BSI kampus Dewi Sartika menggelar Bincang Kampus Orang Tua (BKOT).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Universitas Bina Sarana Informatika (BSI) kampus Dewi Sartika mendatangkan orang tua mahasiswa baru (maba) yang menjadi kegiatan rutin tahunan. Agenda ini digelar guna menyelaraskan tujuan akhir dari kegiatan belajar mahasiswa di kampus. Kegiatan ini dikemas dalam acara Bincang Kampus Orang Tua (BKOT).

Orang tua hadir secara offline dalam BKOT yang diselenggarakan di Gedung Rektorat Universitas BSI Jalan Kramat Raya no.98, Senen, Jakarta Pusat pada Sabtu (2/7/2022) pukul 09.00 WIB. BKOT menghadirkan narasumber Eka Dyah Setyaningsih selaku ketua program studi (Kaprodi) Manajemen Pajak Universitas BSI yang memaparkan seputar kegiatan akadmik. Narasumber kedua adalah Heru Purwanto selaku koordinator bidang non akademik Universitas BSI yang memaparkan tentang kegiatan non akademik mahasiswa selama berkuliah. 

Baca Juga

Eka menyampaikan proses perkuliahan di Universitas BSI akan dimulai pada 12 September 2022. Saat pertama masuk, mahasiswa akan diberi bekal agar lebih siap menghadapi dunia pendidikan di kampus. Pembekalan itu dikemas dalam agenda Orientasi Akademik (ORMIK) juga Seminar Motivasi (SEMOT).

“Seluruh maba wajib mengikuti dua kegiatan ini yakni ORMIK dan SEMOT karena akan memengaruhi nilai mata kuliah Pancasila. Maka orang tua mohon untuk dapat membantu mengingatkan putra-putrina agar tidak melewatkan dua kegiatan penting tersebut,” kata Eka. 

Dia juga menjelaskan tentang aplikasi MyUBSI Student yang akan digunakan oleh seluruh mahasiswa selama kuliah di Universitas BSI. Di sisi lain, ada MyUBSI Parent untuk memantau aktivitas kuliah sang anak di rumah. 

“Selama perkuliahan berlangsung, mahasiswa Universitas BSI dapat menggunakan aplikasi MyUBSI Student untuk mengetahui informasi-informasi penting seputar kegiatan wajib prodi, seminar, dan kegiatan lainnya. Sedangkan aplikasi MyUBSI Parent dapat digunakan oleh orang tua untuk memantau perkembangan putra-putrinya selama kuliah,” ujar Eka.

Narasumber kedua Heru Purwanto menyampaikan mahasiswa bisa mengikuti kegiatan lain di luar pembelajaran di kelas.  Di Universitas BSI terdapat beberapa wadah untuk menampung minat dan bakat mahasiswa seperti Unit Kegiatan Mahasiswa (UKM) serta untuk menunjang prestasi lainnya.

“Dengan mengikuti kegiatan organisasi diharapkan wawasan mahasiswa bertambah khususnya soft skill untuk menunjang akademik dan masa depan mereka. Oleh karena itu, mahasiswa diberikan pilihan mengikuti organisasi mahasiswa dan himpunan mahasiswa,” terangnya.

Pada kesempatan yang sama salah satu orang tua mahasiswa, Mochamad Lutfi, mengungkapkan kepuasannya bertemu dengan dosen Universitas BSI. “Dengan ikut kegiatan BKOT ini kami sebagai orang tua dapat memperoleh informasi yang jelas dan memahami kegiatan akademik juga non akademik yang akan dijalani putra-putri kami selama kuliah di Universitas BSI,” katanya. 

Ia pun berharap ketika lulus nanti anaknya dan semua mahasiswa Universitas BSI akan mendapatkan pekerjaan yang baik sesuai kebutuhan dunia industri. “Dengan kegiatan BKOT ini kami banyak mendapat wawasan baru dan dapat sinergi bersama kampus dalam menyiapkan alumni bertalenta digital,” ungkap Lutfi.

 

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement