Ahad 07 Aug 2022 18:03 WIB

Seluruh Wali Kota di Indonesia Hadir di Padang untuk Rakernas APEKSI

Rakernas APEKSI di Padang dihadiri oleh seluruh wali kota se-Indonesia.

Rep: Febrian Fachri/ Red: Muhammad Hafil
Seluruh Wali Kota di Indonesia Hadir di Padang untuk Rakernas APEKSI. Foto:   Wali Kota Padang, Hendri Septa (tengah) membagikan voucher potongan harga minyak goreng kepada warga saat Pasar Murah di halaman Balaikota Padang, Sumatera Barat, Senin (14/3/2022). Pemkot Padang bekerja sama dengan produsen minyak goreng menyiapkan 6.000 bungkus (isi dua liter) minyak goreng kemasan yang dijual Rp14 ribu per liter.
Foto: Antara/Iggoy el Fitra
Seluruh Wali Kota di Indonesia Hadir di Padang untuk Rakernas APEKSI. Foto: Wali Kota Padang, Hendri Septa (tengah) membagikan voucher potongan harga minyak goreng kepada warga saat Pasar Murah di halaman Balaikota Padang, Sumatera Barat, Senin (14/3/2022). Pemkot Padang bekerja sama dengan produsen minyak goreng menyiapkan 6.000 bungkus (isi dua liter) minyak goreng kemasan yang dijual Rp14 ribu per liter.

REPUBLIKA.CO.ID,PADANG--Wali Kota se-Indonesia berkumpul di Padang, Sumatera Barat mulai hari ini, Ahad (7/8/2022) untuk mengikuti agenda Rakernas Asosiasi Pemerintah Kota Seluruh Indonesia (APEKSI) ke-XV.

Wali Kota Padang, Hendri Septa, yang kali ini bertindak sebagai tuan rumah mengatakan tahun ini Kota Padang memang ditunjuk sebagai tuan rumah Rakernas yang akan dirangkai sekaligus dengan Indonesian City Expo (ICE) ke-18.

Baca Juga

“Semua delegasi sudah sampai di Padang. Malam ini, sesuai agenda akan ada gala dinner,” kata Hendri.

Hendri menilai Rakernas menjadi momentum kebangkitan ekonomi daerah di tengah pandemi. Sejak dua tahun terakhir,  menurit dia tidak melakukan pertemuan sekelas Rakernas akibat pandemi covid. 

Hendri menjelaskan Pemerintah Kota Padang menyiapkan sejumlah kegiatan sebagai pendukung hajatan besar bagi 98 kota di tanah air tersebut. 

Di antaranya pawai budaya nusantara, ladies program, city tour dan kegiatan khusus di padang, seperti penanaman pohon di kebun APEKSI, memasak rendang atau Marandang oleh para wali kota.

“Selain menjadi ajang silaturrahmi dan tukar pikiran antar kota di Indonesia, Rakernas diharapkan menjadi pertemuan untuk meningkatkan kerjasama dalam berbagai bidang antar kota, yang pada gilirannya menjadikan momentum peningkatan ekonomi daerah,” kata Hendri.

Selain Ketua Apeksi, Bima Arya (Wali Kota Bogor, dan Wali Kota Padang, Hendri Septa sebagai tuan rumah, dua sosok yang juga akan menyita perhatian pada Rakernas Apeksi kali ini adalah Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming, dan Wali Kota Medan,  Bobby Nasution. Mereka adalah anak sulung dan juga menantu dari Presiden Joko Widodo.

 

 

 

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement