REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Alquran mengancam orang-orang yang menuduh atau memfitnah perempuan baik-baik yang beriman kepada Allah SWT dan Rasul-Nya. Orang-orang yang memfitnah perempuan baik-baik melakukan zina, diancam akan mendapatkan laknat dari Allah SWT di dunia dan akhirat. Hal ini dijelaskan dalam tafsir Surat An-Nur Ayat 23.
اِنَّ الَّذِيْنَ يَرْمُوْنَ الْمُحْصَنٰتِ الْغٰفِلٰتِ الْمُؤْمِنٰتِ لُعِنُوْا فِى الدُّنْيَا وَالْاٰخِرَةِۖ وَلَهُمْ عَذَابٌ عَظِيْمٌ ۙ
Sesungguhnya orang-orang yang menuduh perempuan baik-baik, polos, dan beriman (dengan tuduhan berzina), mereka dilaknat di dunia dan di akhirat dan mereka akan mendapat azab yang besar. (QS An-Nur: 23)
Ayat ini mengandung arti, sungguh orang-orang yang menuduh berzina kepada perempuan-perempuan yang baik, menjaga kehormatannya, dan menjauhi perbuatan maksiat, yaitu tidak pernah berpikir untuk berbuat keji, dan wanita yang beriman kepada Allah dan Rasul-Nya, mereka yakni para penuduh itu akan dilaknat di dunia dan di akhirat.
Para penuduh itu akan mendapat azab yang besar pada hari kiamat ketika Allah menjadikan lidah, tangan, dan kaki mereka menjadi saksi atas mereka terhadap apa yang dahulu mereka kerjakan, termasuk tuduhan bohong mereka. Pada hari itu Allah menyempurnakan balasan yang sebenarnya bagi mereka secara setimpal, dan ketika itu mereka tahu dan sadar bahwa Allah Maha Benar atas segala firman-Nya, Maha Menjelaskan segala sesuatu.
Tafsir Kementerian Agama menerangkan, pada ayat ini Allah menerangkan bahwa orang-orang yang menuduh perempuan-perempuan yang saleh dan beriman kepada Allah dan Rasul-Nya, mereka itu akan dijauhkan dari rahmat Allah di dunia dan di akhirat. Di akhirat nanti (para penuduh itu) akan ditimpa azab yang sangat pedih, sebagai balasan dari kejahatan yang telah diperbuat mereka.
Merekalah (para penuduh) yang menjadi sumber dari berita yang menyakitkan hati perempuan-perempuan yang beriman, menyebarkan berita itu di antara orang-orang yang beriman. Mereka telah menjadi buruk bagi orang-orang yang turut menyiarkan berita-berita keji itu, dan mereka itu akan menanggung dosa atas perbuatannya.