Sabtu 27 Aug 2022 07:43 WIB

Newcastle Datangkan Alexander Isak, Pecahkan Rekor Transfer Klub Rp 1,1 Triliun

Newcastle United hanya tinggal menunggu Alexander Isak menjalani tes medis.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Ani Nursalikah
 Alexander Isak dari Swedia dari Swedia beraksi selama pertandingan sepak bola kualifikasi Piala Dunia FIFA 2022 antara Kosovo dan Swedia di Pristina, Kosovo, 28 Maret 2021. Newcastle Datangkan Alexander Isak, Pecahkan Rekor Transfer Klub Rp 1,1 Triliun
Foto: EPA-EFE/GEORGI LICOVSKI
Alexander Isak dari Swedia dari Swedia beraksi selama pertandingan sepak bola kualifikasi Piala Dunia FIFA 2022 antara Kosovo dan Swedia di Pristina, Kosovo, 28 Maret 2021. Newcastle Datangkan Alexander Isak, Pecahkan Rekor Transfer Klub Rp 1,1 Triliun

REPUBLIKA.CO.ID, NEWCASTLE -- Newcastle United akhirnya merampungkan pembelian striker Alexander Isak. The Magpies harus memecahkan rekor pembelian klub, usai membayar 63 juta poundsterling atau sekitar Rp 1,1 triliun untuk pemain Real Sociedad tersebut.

Newcastle hanya tinggal menunggu pemain internasional Swedia itu untuk menjalani tes medis, untuk bisa bermain melawan Wolves akhir pekan ini. Isak menuju Tyneside dengan jet pribadi bersama dengan agennya, serta direktur olahraga Newcastle Dan Ashworth dan kepala rekrutmen Steve Nickson.

Baca Juga

Ashworth dan Nickson menghabiskan 48 jam di Spanyol untuk merampungkan transfer dengan Sociedad. Manajer Newcastle Eddie Howe menyatakan kalau dia ingin Isak bisa segera bergabung ke skuadnya secepat mungkin. Sebab striker andalan Howe, Callum Wilson, sedang mengalami cedera hamstring dan harus absen selama beberapa pekan.

"Tidak ada jaminan dengan hal ini, sebab itu ada di tangan orang lain. Tapi semoga (bisa segera bergabung. Dia mungkin perlu latihan dengan kami (agar) dua hari ke depan siap untuk main. Kami sangat ingin melihatnya terlibat secepat mungkin," ujar Howe.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement