Senin 17 Oct 2022 15:30 WIB

BTS Resmi Umumkan Wajib Militer, Jin Jadi yang Pertama

Anggota pertama yang akan mendaftar wajib militer adalah Kim Seok-jin.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Esthi Maharani
HYBE merilis pernyataan resmi bahwa grup K-pop BTS bersiap untuk menunaikan kewajiban militernya. Anggota pertama yang akan mendaftar wajib militer adalah Kim Seok-jin, atau yang akrab disapa Jin BTS.
Foto: Republika/Ferginadira
HYBE merilis pernyataan resmi bahwa grup K-pop BTS bersiap untuk menunaikan kewajiban militernya. Anggota pertama yang akan mendaftar wajib militer adalah Kim Seok-jin, atau yang akrab disapa Jin BTS.

REPUBLIKA.CO.ID, SEOUL — HYBE merilis pernyataan resmi bahwa grup K-pop BTS bersiap untuk menunaikan kewajiban militernya. Anggota pertama yang akan mendaftar wajib militer adalah Kim Seok-jin, atau yang akrab disapa Jin BTS.

HYBE merilis pernyataan terbuka kepada investor saham yang mengumumkan bahwa Jin akan mengikuti proses pendaftaran Administrasi Tenaga Kerja Militer. Kemudian, anggota BTS lain akan mengikuti wajib militer sesuai dengan rencana masing-masing.

Baca Juga

“Big Hit Music dengan bangga mengumumkan hari ini, anggota BTS saat ini berencana untuk memenuhi dinas militer mereka,” kata pernyataan resmi Big Hit Music kepada penggemar dilansir Soompi, Senin (17/10/2022).

Setelah menggelar konser untuk mendukung tawaran Busan sebagai tuan rumah World Expo 2030, Big Hit Music menjelaskan keputusan ini adalah momentum yang tepat. Mereka menyebut anggota BTS merasa terhormat dapat menunaikan kewajiban melayani negara.

Sejak memulai debut sebagai BTS lebih dari 10 tahun lalu, Big Hit Music mengatakan grup beranggotakan tujuh orang itu telah sukses di panggung internasional, memecahkan banyak rekor, dan melambungkan musik K-pop ke dunia global. Meski demikian, Big Hit Music mengatakan BTS selalu menghormati kebutuhan negara untuk menunaikan kewajiban mereka.

Jin BTS akan segera merilis musik solonya pada akhir Oktober 2022. Kemudian, dia akan mengikuti prosedur pendaftaran wajib militer.

“Dia kemudian akan mengikuti prosedur pendaftaran pemerintah Korea. Anggota lain akan melaksanakan dinas militer mereka berdasarkan rencana individu,” ujar Big Hit Music.

Baik perusahaan maupun anggota BTS menantikan untuk berkumpul kembali sebagai kelompok lagi sekitar tahun 2025, mengikuti komitmen layanan mereka. Dengan perilisan album antologi pertama mereka pada awal tahun ini, ada jalan untuk memungkinkan anggota mengambil jeda waktu mengeksplorasi proyek individu. Sebagai bagian dari keluarga HYBE, Big Hit Music menyatakan mendukung dan mendorong artisnya, serta bangga karena mereka memiliki waktu untuk mengeksplorasi minat unik dan melakukan tugas negara.

Big Hit Music menyatakan “Yet To Come (The Most Beautiful Moment)" lebih dari sekadar lagu dari karya terbaru mereka. Lagu itu adalah janji bahwa masih banyak lagi yang akan datang pada tahun-tahun mendatang dari BTS.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement