REPUBLIKA.CO.ID, LONDON --Mantan kiper Chelsea, Asmir Begovic, menyatakan kalau Kepa Arrizabalaga bakal mendapatkan tempat di tim utama di bawah manajer Graham Potter.
Kepa tampil gemilang saat Chelsea mengalahkan Aston Villa akhir pekan lalu. Kiper asal Spanyol itu melakukan sejumlah penyelamatan gemilang, sehingga Chelsea mampu menjaga clean sheet sampai akhir pertandingan.
Karena itu, Kepa dinilai bisa menggantikan Edouard Mendy sebagai kiper utama the Blues.
Kepa hanya menjadi kiper cadangan sebelum kehadiran Potter, dimana Thomas Tuchel lebih memilih menjadikan Mendy sebagai penjaga gawang nomor satu.
Begovic yakin kalau Mendy tidak akan kembali menjadi kiper utama, setelah melihat aksi Kepa.
''Saya pikir Kepa telah bekerja dengan baik. Sudah lima pertandingan tak terkalahkan di bawah Graham Potter, dia memainkan semuanya dan terus mendapatkan beberapa clean sheet yang bagus."
"Dia (Potter) tidak bisa menggantinya sekarang,'' kata Begovic, dikutip dari Tribalfootball, Senin (17/10).
Menurut Begovic, Kepa, yang merupakan kiper termahal di dunia ketika dibeli the Blues, telah melakukan hal yang diperlukan untuk tetap berada di tim utama.
Sehingga ia ingin Potter tetap menjadikan kiper nomor satu, alih-alih menggantikannya lagi dengan Mendy.