Kamis 10 Nov 2022 07:41 WIB

Wagub Jabar tinjau pembangunan RSUD Kota Bogor sesuai perencanaan

Ruangan Blok I akan digunakan untuk penambahan ruang IGD dan poliklinik. 

Pembangunan Gedung Blok 1 RSUD Kota Bogor. Menurut rencana RSUD Kota Bogor ini akan diresmikan pada akhir Desember 2022.
Foto: Republika/Shabrina Zakaria
Pembangunan Gedung Blok 1 RSUD Kota Bogor. Menurut rencana RSUD Kota Bogor ini akan diresmikan pada akhir Desember 2022.

REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR -- Wakil Gubernur Jawa Barat Uu Ruzhanul Ulum meninjau pembangunan Blok I Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bogor. Sejauh ini, hasil evaluasi progres pembangunan yang berasal dari bantuan APBD Provinsi Jawa Barat itu sudah sesuai dengan perencanaan dan progresnya positif.

"Alhamdulillah, barusan secara langsung saya mengecek, menanyakan dan memeriksa bestek, mulai dari ukuran, kondisi hingga merk-merk bahan pembangunan yang digunakan sudah sesuai dengan perencanaan. Saya juga merasa bangga karena secara langsung didampingi Pak Wali Kota Bogor selaku pimpinan atau pemegang kendali, sehingga saya jadi lebih yakin," kata Uu di RSUD Kota Bogor, Rabu (9/11/2022).

Uu yang didampingi Wali Kota Bogor, Bima Arya bersama Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Bogor, Sri Nowo Retno dan Dirut RSUD Kota Bogor, Ilham Chaidir dalam peninjauan pembangunan Blok I RSUD Kota Bogor itu mengawali kunjungan ruang perawatan pasien Covid-19. Selanjutnya, dia mendatangi, lokasi pembangunan Blok I RSUD tersebut yang berada di samping kanan.

Uu menyampaikan pengecekan secara detail dilaksanakan untuk memastikan pembangunannya berjalan dengan baik.  Karena, terkadang ada pemborong atau kontraktor nakal menggunakan bahan dengan harga dan spek berbeda, tapi mengaku harga dan kualitasnya sama.

Sementara itu, Bima Arya melaporkan progres pembangunan fisik RSUD Kota Bogor yang mendapat alokasi bantuan dari Provinsi Jawa Barat berjalan sesuai rencana dan sudah mencapai 70 persen dengan deviasi sekitar 9 persen.

Bima Arya menyampaikan, peresmian Gedung Baru RSUD Kota Bogor rencananya dilakukan Gubernur Jawa Barat, Ridwan Kamil bersama Menteri Kesehatan (Menkes) Budi Gunadi Sadikin pada Desember 2022.

"Isya Allah selesai Desember, akan kita resmikan bersama pak Gubernur dan pak Menkes," katanya.

Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Kota Bogor mendapatkan bantuan anggaran pembangunan Blok 1 RSUD sebesar Rp 50 miliar melalui Bantuan Provinsi (Banprov) Jawa Barat untuk bagian Gedung Instalasi Gawat Darurat (IGD) dan poliklinik dengan nilai kontrak pembangunan sebesar Rp 45,6 miliar.

Kota Bogor Dedie A. Rachim dalam pembukaan pembangunan Blok 1 RSUD tersebut di Bogor, Rabu (13/7) mengatakan, pada tahap pertama ini anggaran yang dikucurkan masih seperempat dari kebutuhan keseluruhan pembangunan blok yakni Rp 280 miliar. Diproyeksikan pada tahun 2023 mendapat anggaran di atas Rp 100 miliar.

Kepala RSUD Kota Bogoro Dr Ilham Chaidir mengatakan, Blok I akan digunakan untuk penambahan ruang IGD dan poliklinik. Sementara, penambahan ruang rawat inap, ruang bedah cito dan ICU masih menunggu bantuan anggaran selanjutnya.

Saat ini, kata Ilham, untuk tahap pertama pembangunan, sebanyak 30 ruangan rawat inap sementara terdampak untuk kemudian kapasitasnya ditambah 100-200 tempat tidur pada tahap selanjutnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَمَا تَفَرَّقُوْٓا اِلَّا مِنْۢ بَعْدِ مَا جَاۤءَهُمُ الْعِلْمُ بَغْيًاۢ بَيْنَهُمْۗ وَلَوْلَا كَلِمَةٌ سَبَقَتْ مِنْ رَّبِّكَ اِلٰٓى اَجَلٍ مُّسَمًّى لَّقُضِيَ بَيْنَهُمْۗ وَاِنَّ الَّذِيْنَ اُوْرِثُوا الْكِتٰبَ مِنْۢ بَعْدِهِمْ لَفِيْ شَكٍّ مِّنْهُ مُرِيْبٍ
Dan mereka (Ahli Kitab) tidak berpecah belah kecuali setelah datang kepada mereka ilmu (kebenaran yang disampaikan oleh para nabi) karena kedengkian antara sesama mereka. Jika tidaklah karena suatu ketetapan yang telah ada dahulunya dari Tuhanmu (untuk menangguhkan azab) sampai batas waktu yang ditentukan, pastilah hukuman bagi mereka telah dilaksanakan. Dan sesungguhnya orang-orang yang mewarisi Kitab (Taurat dan Injil) setelah mereka (pada zaman Muhammad), benar-benar berada dalam keraguan yang mendalam tentang Kitab (Al-Qur'an) itu.

(QS. Asy-Syura ayat 14)

Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement