Sabtu 12 Nov 2022 10:02 WIB

Pique Bantah Menghina Wasit yang Menyebabkannya Diganjar Kartu Merah

Omelan verbal itu tertangkap kamera saat para pemain berjalan di lorong.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Muhammad Akbar
Bek FC Barcelona Gerard Pique bereaksi pada akhir pertandingan sepak bola LaLiga Spanyol antara FC Barcelona dan UD Almeria yang diadakan di Spotify Camp Nou Stadium di Barcelona, ????Spanyol timur, 05 November 2022. Pique memainkan pertandingan kandang sepak bola profesional terakhir dalam karirnya.
Foto: EPA-EFE/TONI ALBIR
Bek FC Barcelona Gerard Pique bereaksi pada akhir pertandingan sepak bola LaLiga Spanyol antara FC Barcelona dan UD Almeria yang diadakan di Spotify Camp Nou Stadium di Barcelona, ????Spanyol timur, 05 November 2022. Pique memainkan pertandingan kandang sepak bola profesional terakhir dalam karirnya.

REPUBLIKA.CO.ID, LONDON --Gerard Pique membantah memaki wasit Gil Manzano, yang memberikannya kartu merah dalam pertandingan terakhirnya untuk Barcelona.

Pique, yang telah mengumumkan pensiun, mendapat kartu merah meski duduk di bangku cadangan, saat Barcelona tertinggal 1-0 di babak pertama oleh Osasuna.

Ia mengikuti jejak Robert Lewandowski yang menerima kartu kuning kedua di babak pertama, sehingga diusir oleh wasit. Pique pun mengungkapkan kekecewaannya kepada wasit saat pemain meninggalkan lapangan saat jeda.

Omelan verbal itu tertangkap kamera saat para pemain berjalan di lorong. Barcelona memang terkenal kerap memiliki masalah dengan wasit di masa lalu, ketika memberikan kartu merah kepada Luis Suarez, Neymar dan Lionel Messi.

Dalam laporan, Pique disebut bilang ke Gil Manzano kalau wasit adalah yang paling mengacaukan Barcelona dari jarak tertentu, dan itu dianggap memalukan. Namun Pique berusaha menyangkal tuduhan itu. Menurutnya, ia hanya bilang ke wasit kalau mereka selalu menyakiti Barcelona.

''Dengan itu saja dia mengusir sayai. Aku terkejut dia mengusir saya untuk itu. Padahal hal terkecil, mereka mengeluarkan Anda, Anda tidak bisa mengatakan apa-apa,'' ungkap Pique, dikutip dari Dailymail, Jumat (11/11).

Pique mengungkapkan kekecewaan dengan kinerja wasit di babak pertama. Menurutnya, kartu kuning pertama Lewandowski tidak layak diberikan, serta sepak pojok yang tidak seharusnya untuk lawan mereka.

Padahal, di Liga Primer Inggris, Pique mengatakan wasit mengizinkan pemain untuk berbicara.

Klasemen La Liga Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
1 Barcelona Barcelona 18 12 2 4 50 30 38
2 Atletico Madrid Atletico Madrid 17 11 5 1 31 20 38
3 Real Madrid Real Madrid 17 11 4 2 37 21 37
4 Athletic Club Athletic Club 18 9 6 3 27 11 33
5 Mallorca Mallorca 18 8 3 7 18 -3 27
BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement