Rabu 07 Dec 2022 16:13 WIB

Jelang Pernikahan, Kaesang Mengaku tak Deg-degan 

Kaesang Pangerep mengatakan, ia juga masih disibukkan dengan banyak pekerjaan.

Rep: C02/ Red: Ratna Puspita
Kaesang Pangarep Wilujengan di Pura Mangkunegaran pada Rabu (7/12/2022) atau menjelang pernikahannya dengan Erina Gudono.
Foto: Republika/Alfian
Kaesang Pangarep Wilujengan di Pura Mangkunegaran pada Rabu (7/12/2022) atau menjelang pernikahannya dengan Erina Gudono.

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO – Putra Bungsu Presiden Jokowi Kaesang Pangarep mengaku tak merasa deg-degan menjelang pernikahannya dengan Erina Gudono. Kaesang juga menyatakan, tidak ada persiapan khusus mengingat padatnya acara.

"Endak (deg-degan) i, hayo bingung kan jawab apa kan," kata Kaesang ketika ditemui di Pura Mangkunegaran, Rabu (7/12/2022).

Baca Juga

"Besok pengajian di rumah setelah itu udah kok. Enggak ada (persiapan khusus) sih, enggak ada. Ya persiapan pernikahan kayak orang-orang pada umumnya," katanya.

Soal larangan menggunakan batik parang selama acara tasyakuran di Pura Mangkunegaran, Kaesang mengatakan, hanya Gusti Pangeran Haryo (GPH) Bhre Cakrahutomo Wira Sudjiwo yang diperbolehkan memakai batik motif tersebut. "Kita kan rakyat biasa jadi harus pakai yang biasa. Ganti, depan banyak toko batik kok, nanti kita jualan batik juga di depan deh," katanya.

Selain itu, Kaesang menjelaskan alasan enggan dipingit. Ia mengaku masih disibukkan dengan banyak pekerjaan. 

"Kerja kok, kalau ndak ada kerjaan mending nganggur, la ada kok. Endak, saya kan ndak manutan orangnya, saya kan ngeyel," kata dia.

Kaesang Pangarep dan Erina Gudono akan melangsungkan prosesi akad nikah di Pendopo Royal Ambarrukmo, Sleman, DIY, pada Sabtu (10/11/2022). Presiden Joko Widodo akan melakukan prosesi tasyakuran ngunduh mantu pada Ahad (11/12/2022).

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Yuk Ngaji Hari Ini
وَلَقَدْ اَرْسَلْنَا رُسُلًا مِّنْ قَبْلِكَ مِنْهُمْ مَّنْ قَصَصْنَا عَلَيْكَ وَمِنْهُمْ مَّنْ لَّمْ نَقْصُصْ عَلَيْكَ ۗوَمَا كَانَ لِرَسُوْلٍ اَنْ يَّأْتِيَ بِاٰيَةٍ اِلَّا بِاِذْنِ اللّٰهِ ۚفَاِذَا جَاۤءَ اَمْرُ اللّٰهِ قُضِيَ بِالْحَقِّ وَخَسِرَ هُنَالِكَ الْمُبْطِلُوْنَ ࣖ
Dan sungguh, Kami telah mengutus beberapa rasul sebelum engkau (Muhammad), di antara mereka ada yang Kami ceritakan kepadamu dan di antaranya ada (pula) yang tidak Kami ceritakan kepadamu. Tidak ada seorang rasul membawa suatu mukjizat, kecuali seizin Allah. Maka apabila telah datang perintah Allah, (untuk semua perkara) diputuskan dengan adil. Dan ketika itu rugilah orang-orang yang berpegang kepada yang batil.

(QS. Gafir ayat 78)

Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement