Sabtu 24 Dec 2022 10:54 WIB

Kebun Binatang Bandung Prediksi Wisatawan yang Berkunjung Saat Libur Nataru Tinggi

Kunjungan libur nataru masih diperingkat kedua dibandingkan dengan libur lebaran.

Rep: M Fauzi Ridwan/ Red: Agus Yulianto
Pengunjung melihat koleksi satwa di Kebun Binatang Bandung (Bandung Zoo), Kota Bandung, Jumat (4/11/2022). Yayasan Margasatwa Tamansari selaku pengelola Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoo bakal mengajukan banding pascagugatan kepemilikan lahan dimenangkan Pemerintah Kota Bandung melalui sidang perdata di Pengadilan Negeri Bandung. Republika/Abdan Syakura
Foto: REPUBLIKA/ABDAN SYAKURA
Pengunjung melihat koleksi satwa di Kebun Binatang Bandung (Bandung Zoo), Kota Bandung, Jumat (4/11/2022). Yayasan Margasatwa Tamansari selaku pengelola Kebun Binatang Bandung atau Bandung Zoo bakal mengajukan banding pascagugatan kepemilikan lahan dimenangkan Pemerintah Kota Bandung melalui sidang perdata di Pengadilan Negeri Bandung. Republika/Abdan Syakura

REPUBLIKA.CO.ID, BANDUNG -- Pengelola Kebun Binatang Bandung memprediksi wisatawan yang berkunjung saat libur perayaan natal dan tahun baru (nataru) 2023 akan tinggi. Namun, kunjungan libur nataru masih di peringkat kedua jika dibandingkan dengan libur saat lebaran.

Humas Kebun Binatang Bandung Sulhan Syafii mengatakan, pihaknya tidak menyiapkan event spesial saat libur nataru untuk menyambut wisatawan. Namun, seluruh destinasi disiapkan untuk para pengunjung.

"Kita kegiatan rutin, menyambut pengunjung akhir tahun nataru tidak ada mengadakan event khusus jadi biasa-biasa. Spot-spot biasa tapi pengunjung diperkirakan naik," ujarnya saat dikonfirmasi, Sabtu (24/12/2022).

Dia mengungkapkan, jumlah kunjungan wisatawan pada Jumat (23/12/2022) kemarin mencapai 1.000 orang. Sabtu dan Ahad ini, Aan memprediksi, jumlah wisatawan meningkat.