Ahad 25 Dec 2022 13:11 WIB

Kapolresta Bantah Ada Penodongan Pistol di Keraton Surakarta

Kapolresta membantah ada penodokan pistol yang dilakukan anggota di Keraton Surakarta

Red: Bilal Ramadhan
Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi. Kapolresta membantah ada penodokan pistol yang dilakukan anggota di Keraton Surakarta
Foto: Muhammad Noor Alfian
Kapolresta Solo, Kombes Pol Iwan Saktiadi. Kapolresta membantah ada penodokan pistol yang dilakukan anggota di Keraton Surakarta

REPUBLIKA.CO.ID, SOLO -- Polresta Surakarta menanggapi dugaan penodongan pistol pada ricuh Keraton Solo yang terjadi Jumat (23/12) malam.

Kapolresta Surakarta Kombes Polisi Iwan Saktiadi mengatakan selama ini ada empat anggota yang sehari-hari bertugas di Keraton Surakarta. Penugasan tersebut sesuai dengan permintaan dari Paku Buwono XIII melalui surat resmi yang masuk ke Polri.

Baca Juga

"Kalau ada permintaan keraton untuk memberikan pengamanan maka kami berikan pengamanan. Untuk informasi yang berkembang bahwa ada penodongan oleh anggota, kami nyatakan tidak ada," ucap Iwan, Ahad (25/12/2022).

Meski demikian, anggota yang bersangkutan saat ini sedang menjalani pemeriksaan oleh internal Polri di Polda Jateng.