Selasa 10 Jan 2023 13:55 WIB

Gregoria Depak Unggulan Kelima Malaysia Open

Gregoria menang 21-11, 21-17 atas He Bing Jiao

 Gregoria Mariska Tunjung
Foto: EPA-EFE/DIEGO AZUBEL
Gregoria Mariska Tunjung

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Gregoria Mariska Tunjung mengawali Malaysia Open 2023 dengan kemenangan atas unggulan kelima asal China He Bing Jiao pada babak pertama turnamen Super 1000 itu di Axiata Arena, Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (10/1/2023)

Gregoria menang 21-11, 21-17 atas He yang sekaligus mengakhiri rekor kekalahan Gregoria dalam empat kali pertemuannya melawan wakil Negeri Tirai Bambu tersebut. Kemenangan itu juga menjadi pembalasan kekalahannya dalam Denmark Open 2022.

Baca Juga

"Saya tentu senang dengan kemenangan hari ini atas He Bing Jiao. Ini kemenangan pertama saya dalam empat pertemuan. Meskipun begitu, saya tidak boleh terlalu puas karena masih ada pertandingan selanjutnya," kata Gregoria dalam keterangan tertulis PBSI.

Gregoria menuturkan, He sebenarnya berada dalam posisi menang angin, tapi terlihat ragu sehingga serangan-serangannya tidak keluar.

"Kunci kemenangan kali ini, lawan di gim pertama memang tidak mampu mengontrol permainan dengan baik. Sementara saya bisa bermain baik. Kesempatan itu saya manfaatkan sebaik mungkin. Lawan juga sedikit ada tekanan sehingga kurang berkembang permainannya," tutur Gregoria.

Kemenangan hari ini juga diraih ganda putri Febriana Dwipuji Kusuma/Amalia Cahaya Pratiwi yang mengalahkan Margot Lambert/Anne Tran dari Prancis dengan 21-16, 21-15.

"Senang bisa menang di partai pembuka, tapi harus lebih baik di pertandingan selanjutnya. Kami harus bisa bermain lebih baik dan lebih siap lagi. Permainan kami harus lebih bervariasi dan harus bisa mengontrol arah angin," kata Ana, sapaan Febriana.

"Besok kami akan melawan Chen Qing Chen/Jia Yi Fan asal China. Kami besok akan main tanpa beban dan tidak boleh ada rasa takut duluan. Harus berani melawan mereka," kata Ana.

 

sumber : Antara
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement