Rabu 16 May 2018 22:41 WIB

Mahasiswa IPB Terus Bersiap Hadapi Era Disrupsi

Era disrupsi melahirkan model baru dengan strategi lebih inovatif dan disruptif.

Red: Irwan Kelana
Suasana acara IndonesiaNEXT dan IPB Lead di Kampus IPB Dramaga, Bogor, Selasa (15/5).
Foto: Dok IPB
Suasana acara IndonesiaNEXT dan IPB Lead di Kampus IPB Dramaga, Bogor, Selasa (15/5).

REPUBLIKA.CO.ID,BOGOR -- Untuk mempersiapkan mahasiswanya memasuki era revolusi industri 4.0, Institut Pertanian Bogor (IPB) menggandeng PT Telkomsel dalam meningkatkan skill mahasiswa. Direktorat Kemahasiswaan dan Pengembangan Karir IPB dan PT Telkomsel menggelar IndonesiaNEXT dan IPB Lead (Leadership and Entrepreneur Development) 2018 di Graha Widya Wisuda, Kampus IPB Dramaga, Bogor, Jawa Barat, Selasa  (15/5).

Pada kegiatan ini, mahasiswa yang hadir mendapatkan kesempatan untuk meningkatkan kompetensinya dengan mengikuti sertifikasi standar internasional di bidang digital dan interpersonal skill training.

Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan, Dr  Ir Drajat Martianto mengatakan,  program ini akan meningkatkan kompetensi, soft skill dan literasi generasi muda khususnya mahasiswa IPB. Tujuannya tentu agar mahasiswa IPB khususnya dan mahasiswa Indonesia lebih siap dalam menghadapi era disrupsi dan revolusi industri 4.0.

“Kita sedang menghadapi fenomena disruption (disrupsi), situasi di mana pergerakan dunia pendidikan dan persaingan dunia kerja tidak lagi linear. Perubahannya sangat cepat dan fundamental yang menuntut mahasiswa untuk menyiapkan diri dengan kompetensi dan soft skill untuk menghadapi dunia kerja yang kompleks,” ujarnya dalam rilis yang diterima Republika.co.id, Rabu (16/5).