Rabu 26 Apr 2023 01:30 WIB

Pertemuan Prabowo-Airlangga, Sarmudji: Golkar Terbuka Koalisi dengan Gerindra

Golkar dan Gerindra merupakan parpol yang ikut mewacanakan Koalisi Besar.

Red: Agus raharjo
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) bertemu dengan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto (kanan).
Foto: dok Golkar
Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto (kiri) bertemu dengan Ketua Umum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto (kanan).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA—Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto dan Ketum DPP Partai Golkar Airlangga Hartarto menggelar pertemuan awal pekan ini. Airlangga didampingi Ketua Dewan Pembina Partai Golkar Aburizal Bakrie bertemu dengan Prabowo.

Ketua DPD Golkar Jawa Timur, Sarmudji mengaku, pertemuan antara Prabowo dan Airlangga ini membuktikan adanya kebersamaan antara Golkar dan Gerindra. Sarmudji mengaku ada pembicaraan dan komunikasi terkait koalisi antara kedua partai dalam pertemuan yang digelar di Bulan Syawal 1444 Hijriah ini.

Baca Juga

Menurut dia, pertemuan ini sebagai wujud semangat kebersamaan dan persaudaraan antara Golkar dan Gerindra.

"Pertemuan itu menunjukkan semangat kebersamaan, persaudaraan antara Partai Golkar dan Gerindra. Sudah sejak lama hubungan kedua partai ini baik, keduanya sama-sama punya semangat kebangsaan yang tinggi," kata Sarmudji dalam keterangan, Selasa (25/4/2023).