REPUBLIKA.CO.ID, BOGOR — Polisi mendapatkan laporan soal bocah berusia tiga tahun di Kecamatan Jonggol, Kabupaten Bogor, Jawa Barat, yang dibawa kabur seorang pria berinisial R (33 tahun). Polisi tengah mengejar pelaku.
Kepala Polres (Kapolres) Bogor AKBP Iman Imanuddin menjelaskan, kejadian itu dilaporkan terjadi pada Selasa (16/5/2023) malam. Saat itu, kata dia, terlapor berinisial R mendatangi rumah ibu bocah tersebut.
“Saat itu ibu korban bersama dua orang anak perempuan berusia 17 tahun dan enam tahun, dan satu orang anak laki-laki yang berusia tiga tahun,” kata Kapolres kepada wartawan, Jumat (26/5/2023).
Ketika itu, menurut Kapolres, ibu korban meminta terlapor bertanggung jawab atas anak yang dikandungnya. Ucapan itu disebut membuat terlapor marah dan mengatakan tidak akan bertanggung jawab.
“Terlapor memakai-maki ibu korban dan anak-anaknya tersebut,” kata Kapolres.
Setelah terjadi cekcok, Kapolres mengatakan, ibu korban pergi ke dapur untuk mengambil air minum. Ketika sedang berada di dapur, ibu korban mendengar anak laki-lakinya yang berusia tiga tahun berteriak menolak ajakan.
“Setelah mendengar teriakan anaknya tersebut, ibu korban keluar untuk menuju ruangan tengah rumah dan melihat anaknya yang berusia tiga tahun sudah dibawa oleh Saudara R dengan menggunakan sepeda motor miliknya,” kata Kapolres.
Kapolres mengatakan, jajarannya tengah menyelidiki kasus tersebut. “Pelaku dalam pengejaran,” katanya.