REPUBLIKA.CO.ID, DEPOK -- Hariyanto Arbi kembali mengunjungi rumah mantan kiper timnas Indonesia dan Arema FC Kurnia Meiga. Legenda bulu tangkis Indonesia itu rupanya ingin memberikan dukungan kepada anak Kurnia Meiga yang masih berusia 9 tahun, yang sedang menggeluti bulu tangkis.
Kurnia Meiziah Talita, nama sang anak, bersukacita mendapatkan jersey bulu tangkis, raket, dan tas raket dari Arbi. Kebetulan Arbi adalah pemilik perusahaan apparel bulu tangkis dengan merek Flypower.
“Semoga bisa berpretasi dan makin rajin latihannya,” ujar Arbi saat mengunjungi Talita di Depok, Rabu (7/6/2023).
Talita berlatih di PB Satria Bhantong yang letaknya berdampingan dengan rumahnya. Walau bakatnya sudah terlihat, namun orangtuanya belum bisa melepas Talita untuk bergabung ke klub bulu tangkis besar yang sudah meliriknya.
“Biar berlatih dulu didekat rumah saja, nggak perlu tinggal di asrama,” ujar Kurnia Mega.
Selain memberikan peralatan bermain bulu tangkis, Arbi juga siap mendukung Talita berkompetisi di kejuaraan bulu tangkis kelompok usia. Terlebih, ia melihat bakat mumpuni dalam diri Talita.
Sebelumnya pada akhir bulan lalu Arbi mengunjungi kediaman Kurnia Meiga di Depok. Ia memberikan dukungan kepada Kurnia Meiga untuk sembuh dari sakit yang membuat pengelihatannya tak sempurna.
Dari kunjungan pertama inilah yang mendasari Arbi melakukan kunjungan kedua karena melihat bakat anak Kurnia Meiga tersebut di bulu tangkis.