REPUBLIKA.CO.ID, SURABAYA -- Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, mengkonfirmasikan bahwa Sandy Walsh tidak akan bisa tampil pada laga FIFA matchday melawan Palestina dan Argentina. Cedera betis yang dialami bek kanan KV Mechelen itu nampaknya cukup serius. Shin tidak ingin mengambil risiko lantaran khawatir cedera Sandy malah bertambah parah.
"Tidak akan bisa main untuk FIFA matchday. (Cedera) bagian betis. Tetapi pelatih berusaha agar Sandy bisa mengikuti pertandingan pembuka liga musim ini," kata Coach Shin di sela latihan yang digelar di Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Surabaya, Sabtu (10/6/2023).
Meski dipastikan tidak akan bisa tampil pada laga melawan Palestina dan Argentina, Shin belum akan mengembalikan Sandy ke klubnya. Ia menyatakan, Sandy akan tetap berada dan berlatih bersama pemain timnas lainnya.
Shin mengungkapkan, sebenarnya dirinya memproyeksikan Sandy sebagai pemain yang masuk dalam line-up utama. Namun, karena pemain kelahiran Belgia tersebut cedera, ia memilih untuk mengistirahatkan yang bersangkutan. "Memang sangat disayangkan," kata dia.