REPUBLIKA.CO.ID, MALANG -- Mantan pebulu tangkis nasional, Yulies Yatimah (73 tahun), ditemukan meninggal di rumahnya di Kelurahan Sawojajar, Kecamatan Kedungkandang, Kota Malang, Provinsi Jawa Timur (Jatim), Rabu (12/7/2023). Kejadian ini pun langsung ditindaklanjuti oleh jajaran kepolisian setempat.
Kapolsek Kedungkandang, Kompol Agus Siswo Hariyadi menyatakan, kejadian bermula pada Rabu (12/7/2023) pukul 13.00 WIB. Saat itu, tetangga Yulies mencurigai bau yang menyengat dari rumah korban.
"Ketua RT setempat mengambil tindakan dengan membuka pintu pagar dan rumah," ujar Agus saat dikonfirmasi, Jumat (14/7/2023).
Setelah pintu rumah terbuka, korban atau penghuni ditemukan dalam keadaan meninggal dunia di kamar mandi tanpa busana. Kemudian ketua RT dan warga menghubungi Bhabinkamtibmas dan Polsek Kedungkandang.
Mengetahui hal tersebut, jajaran Polsek Kedungkandang langsung mendatangi dan melakukan olah TKP. Kemudian mendata saksi-saksi dan berkoordinasi dengan pihak keluarga.
Berdasarkan informasi dari warga sekitar, kata Agus, korban meninggal diperkirakan sudah lebih dari satu pekan. Korban juga diketahui telah lama hidup sendiri.
Menurut Agus, saat ini korban telah dievakuasi ke RSSA untuk dilakukan visum. Namun demikian, pihak perwakilan keluarga menerima ini sebagai musibah. Keluarga juga tidak melakukan tuntutan ke pihak manapun serta sudah membuat surat pernyataan.