Selasa 25 Jul 2023 12:13 WIB

Keunggulan Program Sarjana Plus Universitas BSI Kampus Tasikmalaya

Program Sarjana Plus tersedia di prodi Sistem Informasi Universitas BSI

Program Sarjana plus ini juga tersedia di Universitas BSI kampus Tasikmalaya yang saat ini membuka Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun akademik 2023/2024 gelombang ke-5. Waktu pendaftarannya dari tanggal 5 Juli 2023-2 Agustus 2023.
Foto: dok Universitas BSI
Program Sarjana plus ini juga tersedia di Universitas BSI kampus Tasikmalaya yang saat ini membuka Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun akademik 2023/2024 gelombang ke-5. Waktu pendaftarannya dari tanggal 5 Juli 2023-2 Agustus 2023.

REPUBLIKA.CO.ID, TASIKMALAYA-- Program sarjana plus merupakan program perkuliahan jenjang Sarjana (S1) dengan waktu perkuliahan selama 4 tahun. Namun bedanya, di program sarjana plus ini akan mendapatkan dua ijazah sekaligus.

Selain mendapat ijazah S1, juga akan mendapatkan ijazah D3. Program perkuliahan sarjana plus ini hanya dimiliki oleh Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) sebagai Kampus Digital Kreatif.

Program Sarjana plus ini juga tersedia di Universitas BSI kampus Tasikmalaya yang saat ini membuka Penerimaan Mahasiswa Baru (PMB) tahun akademik 2023/2024 gelombang ke-5. Waktu pendaftarannya dari tanggal 5 Juli 2023 --- 2 Agustus 2023.

Haerul Fatah, selaku Staf Marketing Komunikasi Universitas BSI kampus Tasikmalaya mengatakan, program studi (Prodi) yang tersedia untuk program sarjana plus ini hanya pada prodi Sistem Informasi. Pasalnya, prodi tersebut merupakan salah satu prodi yang paling banyak diminati di Tasikmalaya dan memiliki prospek kerja yang sangat luas.

"Pilihan karier lulusan sistem informasi sangatlah bervariasi. Di antaranya System Analyst, Computer System Administrator, IT Manager dan Web Developer. Selain itu juga lulusannya dapat berkarier sebagai Data Scientist, Information System Management, Software Developer, Information Security Analyst, serta Application Analyst," ujar Haerul.

Selain itu, di Universitas BSI kampus Tasikmalaya tidak hanya menyediakan kelas regular/pagi saja. Akan tetapi, juga menyediakan kelas sore/malam yang sangat cocok bagi kamu yang ingin kuliah sambil bekerja.

Informasi tentang persyaratan, prosedur, dan jadwal pendaftaran dapat dilihat pada situs PMB Universitas BSI pada laman https://pendaftaran.bsi.ac.id/. Selain itu, bisa juga melalui AppStore atau PlayStore PMB UBSI.

Selain itu, bisa langsung mengunjungi kampusnya di jl. Tanuwijaya No.4, Empangsari, Kec. Tawang, Kota Tasikmalaya. Bisa juga menghubungi nomor WhatsApp 085222270032 (Kak Haerul) atau dapat lihat pada link bsi.today.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement