Selasa 08 Aug 2023 13:08 WIB

UEA Akhirnya Izinkan Barbie Tayang 10 Agustus, Tiket Pre-Order Dibuka

UEA membatasi pemutaran film jika tidak mematuhi norma budaya dan agama yang ketat.

Rep: Ani Nursalikah/ Red: Partner
.
Foto: network /Ani Nursalikah
.

Salah satu adegan di film Barbie (2023). Foto: Dok Warner Bros. Pictures
Salah satu adegan di film Barbie (2023). Foto: Dok Warner Bros. Pictures

MAGENTA -- Dewan Media Uni Emirat Arab (UEA) akhirnya mengizinkan film Barbie ditayangkan di bioskop.

"Dewan Media UEA telah memberikan izin kepada film Barbie untuk diputar di bioskop berlisensi UEA setelah menyelesaikan prosedur yang diperlukan sesuai dengan standar konten media dan klasifikasi usia UEA," otoritas mengumumkan pada Kamis pekan lalu.

BACA JUGA: Niat Sholat Dhuha Beserta Bacaan Doanya Lengkap Arab dan Latin

.

Dewan Media UEA mengizinkan film tersebut ditonton publik pada 3 Agustus setelah berminggu-minggu spekulasi atas kemungkinan larangan film tersebut mengingat peluncurannya yang tertunda di negara tersebut. Tidak ada alasan yang diberikan untuk penundaan tersebut.

Barbie awalnya dijadwalkan akan dirilis pada 20 Juli, sesuai tanggal rilis global. Namun, pada Juli, situs bioskop di UEA mengubah tanggal pemutaran menjadi 31 Agustus. UEA akan memutar film Barbie di bioskop pada 10 Agustus.

Bioskop lokal termasuk VOX Cinemas, Reel Cinemas, dan Roxy Cinemas membuka pre-order menjelang rilis Kamis (10/8/2023). Dilansir di Al Arabiya, Sabtu (5/8/2023), pemesanan online untuk film tersebut di bioskop lokal menetapkan film tersebut untuk penonton yang berusia di atas 15 tahun.

BACA JUGA: Rekomendasi Stiker Gifs Estetis untuk Instagram Story Kamu

UEA, seperti negara Teluk (GCC) lainnya, membatasi pemutaran film jika tidak mematuhi norma budaya dan agama yang ketat.

Misalnya, negara Teluk itu tidak merilis Spider-Man: Across the Spider-Verse yang sangat ditunggu-tunggu pada Juni. Pada 2022, mereka melarang film fitur animasi Walt Disney-Pixar Lightyear diputar di bioskop karena menampilkan karakter dalam hubungan sesama jenis.

Barbie, yang dibintangi Margot Robbie sebagai peran utama dan Ryan Gosling sebagai Ken telah meraup lebih dari 800 juta dolar AS di box office seluruh dunia.

BACA JUGA:

Ikut Tren Barbie, Rumah Duka Ini Buat Peti Mati Pink

Menguak Misteri Crop Circle, Benarkah Bikinan Alien?

Bacaan Doa Iftitah Lengkap Arab, Latin, dan Terjemahan

Benarkah Sunan Ampel, Sunan Kalijaga, Sunan Muria, dan Sunan Gunung Jati Keturunan Tionghoa?

Khasiat Daun Salam Bisa untuk Obat Diabetes, Asam Urat, dan Radang Lambung

sumber : https://magenta.republika.co.id/posts/231033/uea-akhirnya-izinkan-barbie-tayang-10-agustus-tiket-pre-order-dibuka
Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement