Selasa 22 Aug 2023 13:29 WIB

Anies Setuju dan Ganjar Menolak, Ini Respons Tim Prabowo Soal Ajakan Debat BEM UI

Tim Prabowo sebut tantangan debat BEM UI sangat baik untuk menguji gagasan capres.

Rep: Wahyu Suryana/ Red: Bilal Ramadhan
Bakal calon Presiden Prabowo Subianto (Kiri), Anies Baswedan (Tengah), Ganjar Pranowo (Kanan). Tim Prabowo sebut tantangan debat BEM UI sangat baik untuk menguji gagasan capres.
Foto: Ap/Adek Berry, Republika/Thody Badai
Bakal calon Presiden Prabowo Subianto (Kiri), Anies Baswedan (Tengah), Ganjar Pranowo (Kanan). Tim Prabowo sebut tantangan debat BEM UI sangat baik untuk menguji gagasan capres.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Indonesia (BEM UI) menyampaikan tantangan debat kepada Anies Baswedan, Ganjar Pranowo dan Prabowo Subianto. Tantangan itu mendapat sambutan Prabowo Mania 08.

Ketua Prabowo Manisa 08, Immanuel Ebenezer mengatakan, tantangan debat seperti itu bagus. Sebab, dari debat-debat seperti itu masyarakat bisa menguji intelektual dan gagasan-gagasan sosok yang akan berkontestasi.

Baca Juga

"Bagus, tantangan itu kan ingin menguji sejauh mana intelektual mereka, sekuat apa gagasan-gagasan mereka," kata Noel kepada Republika, Selasa (22/8).

Ia berpendapat, memang sudah menjadi tugas dari mahasiswa untuk menguji mereka yang merupakan calon-calon pemimpin nasional tersebut. Serta, hak masyarakat untuk menguji kemampuan capres-capres yang akan dipilihnya.