Kamis 31 Aug 2023 12:34 WIB

Jokowi Cawe-Cawe ke HIPMI Soal Capres: Saya Seniornya, Gak Apa-Apa

Jokowi mengaku pernah masuk sebagai anggota Hipmi daerah.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Agus raharjo
Presiden Jokowi.
Foto: Biro Pers Sekretariat Presiden
Presiden Jokowi.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) mengatakan tak masalah jika dirinya cawe-cawe memberikan arahan kepada anggota Himpunan Pengusaha Muda Indonesia (Hipmi) soal calon presiden 2024. Menurut Jokowi, dirinya juga merupakan senior dan bagian dari Hipmi sehingga tak masalah jika memberikan arahan-arahan.

Hal ini disampaikan Jokowi usai menghadiri peresmian pembukaan Rapat Kerja Nasional XVIII Himpunan Pengusaha Muda Indonesia Tahun 2023, Tangerang, Kamis (31/8/2023).

Baca Juga

“Saya ini kan Hipmi juga. Kategorinya mungkin Hipmi senior lah. Menyampaikan bahwa masuk Hipmi senior. Kalau memberikan arahan kepada adek-adek saya kan ga apa-apa,” ujarnya.

Jokowi pun tak membantah bahwa arahan yang diberikan kepada Hipmi tersebut juga terkait urusan politik. “Ini urusan usaha. Hipmi ini urusan dunia usaha. Kalau nanti urusan politik ya bisa juga,” kata dia.

Sebelumnya dalam sambutannya, Jokowi menyampaikan bahwa dirinya pernah masuk sebagai anggota Hipmi daerah. Meski tidak masuk ke Hipmi Pusat, ia mengatakan bahwa dirinya tetaplah merupakan bagian dari Hipmi.

“Jangan dilupakan, saya ini adalah Hipmi, tetapi Hipmi daerah, Hipmi kampung memang belum masuk ke DPP, belum masuk ke Hipmi pusat, Hipmi Daerah. Namun, sekali lagi Presiden tetap Hipmi,” kata Jokowi.

Karena itu, sebagai senior Hipmi, maka tak masalah jika dirinya ikut cawe-cawe memberikan arahan kepada anggota Hipmi.

“Jadi kalau tadi ketua umum menyampaikan meminta arahan Presiden, kalau saya mengarahkan tidak salah? Karena saya masih kategori tadi Pak Latief tadi menyampaikan ke saya lho ‘Bapak itu, masuk kategori senior Hipmi, jadi kalau mengarahkan ya tidak apa-apa. Jadi kalau cawe-cawe juga tidak apa-apa’. Karena kan di keluarga kita sendiri kan?” ujarnya.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement