Senin 12 Feb 2024 22:17 WIB

Singkirkan Brasil, Mascherano Ingin Panggil Messi Perkuat Argentina di Olimpiade Paris

Javier Mascherano adalah pelatih timnas Argentina U-23.

Rep: Frederikus Bata/ Red: Gilang Akbar Prambadi
Argentinas Lionel Messi, right, and U-23 Argentina Coach Javier Mascherano.
Foto: AP Photo/Natacha Pisarenko
Argentinas Lionel Messi, right, and U-23 Argentina Coach Javier Mascherano.

REPUBLIKA.CO.ID, CARACAS -- Javier Mascherano berhasil meloloskan tim nasional Argentina U-23 ke Olimpiade Paris 2024. Ini setelah La Albiceleste menaklukkan Brasil U-23, 1-0, di Estadio Nacional Brigido Iriarte, Caracas, Senin (12/2/2024).

Hasil demikian membuat anak asuh Mascherano finis di kursi runner-up klasemen akhir zona Amerika Selatan. Argentina berada di belakang Paraguay U-23. Dua tim tersebut melaju ke Prancis.

Baca Juga

Brasil sebagai juara bertahan, dipastikan tersingkir sejak babak kualifikasi ini. Selecao menelan pil pahit. Tim samba kesulitan bersaing dengan rival klasik mereka di kelompok umur.

Saatnya Mascherano mempersiapkan pasukannya sebaik mungkin. Sehingga mampu berjaya di Paris. Ia tak menutup kemungkinan bakal menyertakan Lionel Messi.

"Semua orang mengetahui hubungan saya dengan Leo, tentang persahabatan antara kami," kata mantan bintang Barcelona itu, dikutip dari ESPN.

"Pintu selalu terbuka untuk pemain seperti dia, menemani kami (di Olimpiade). Maka itu akan tergantung padanya, dan komitmennya," ujar Mascherano, menambahkan.

Messi merespon pencapaian para yunionya. Ia turut merayakan keberhasilan anak asuh Mascherano. Ia menuliskan kata 'Vamos' di story instramnya setelah Argentina U-23 menyudahi langkah Brasil di Venezuela.

Gelandang Argentina U-23, Thiago Almada turut bersuara. Ia juga berharap Messi bersama mereka. Namun semuanya belum bisa dipastikan.

La Pulga tak sebugar beberapa tahun sebelumnya. Lagi pula, legenda hidup Barcelona itu masih aktif berkostum tim senior Argentina. Messi juga tetap memiliki kegiatan rutin di Major League Soccer (MLS) bersama Inter Miami.

"Kami harus melihat bagaimana kondisinya saat ini. Itu akan menjadi sebuah mimpi, jika ia bisa bermain (di Olimpiade)," ujar Almada.

Messi memenangkan medali emas Olimpiade Beijing 2008. Presiden Komite Olimpiade Internasional, Thomas Bach mengatakan akan menjadi sesuatu yang fantastis jika La Pulga kembali berpartisipasi di multi cabang olahraga tersebut. 

Messi sudah menyatakan keinginannya untuk berlaga di Copa America 2024. Turnamen Copa America edisi terkini, digelar pada 20 Juni-14 Juli, kurang dari dua pekan sebelum Olimpiade di Paris berlangsung.

BACA JUGA: Ikuti Serial Sejarah dan Peradaban Islam di Islam Digest , Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement