Rabu 21 Feb 2024 11:44 WIB

Dilantik Presiden Jokowi, AHY Resmi Jadi Menteri ATR

AHY menjadi menteri ATR/kepala BPN menggantikan Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto.

Rep: Dessy Suciati Saputri/ Red: Erik Purnama Putra
Presiden Jokowi saat melantik Agus Harimurti Yudhoyono sebagai Menteri ATR/Kepala BPN dan melantik Hadi Tjahjanto sebagai Menko Polhukam di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024).
Foto: Republika/Dessy Suciati Saputri
Presiden Jokowi saat melantik Agus Harimurti Yudhoyono sebagai Menteri ATR/Kepala BPN dan melantik Hadi Tjahjanto sebagai Menko Polhukam di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024).

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Presiden Joko Widodo (Jokowi) resmi melantik Ketua Umum DPP Partai Demokrat, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan Pertanahan Nasional (BPN) di Istana Negara, Jakarta Pusat, Rabu (21/2/2024).

AHY dilantik menggantikan Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto setelah ia ditunjuk Jokowi menjadi Menko Polhukam menggantikan Mahfud MD. Pelantikan AHY dan Hadi digelar bersamaan di Istana Negara, Jakarta pada pukul 11.00 WIB.

Acara dimulai dengan mengumandangkan lagu kebangsaan Indonesia Raya. Kemudian dilanjutkan dengan pembacaan Keputusan Presiden.

Pelantikan tersebut berdasarkan Keputusan Presiden Nomor 34/P Tahun 2024 tentang pemberhentian dan pengangkatan menteri negara Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024. Acara kemudian dilanjutkan dengan pengambilan sumpah jabatan oleh Presiden Jokowi.

"Demi Allah saya bersumpah, bahwa saya akan setia kepada UUD Negara Republik Indonesia tahun 1945 serta akan menjalankan segala peraturan perundang-undangan dengan selurus-urusnya demi dharma bakti saya kepada bangsa dan negara. Bahwa saya dalam menjalankan tugas jabatan akan menjunjung tinggi etika jabatan, bekerja dengan sebaik-baiknya dengan penuh rasa tanggung jawab," ucap Jokowi saat mendiktekan sumpah jabatan.

Acara kemudian dilanjutkan dengan penandatangan berita acara pelantikan Menteri ATR/Kepala BPN. Prosesi itu lalu diakhiri dengan pemberian selamat oleh Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Maruf Amin dan diikuti oleh para pejabat yang hadir.

Tampak hadir Sekretaris Kabinet Pramono Anung, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Menteri Pertahanan Prabowo Subianto, Menko Marinvest Luhut Binsar Pandjaitan, Menteri Dalam Negeri Tito Karnavian, Jaksa Agung ST Burhanuddin, Menteri Investasi Bahlil Lahadalia, dan Menkominfo Budi Arie Setiadi.

Selain itu hadir pula Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto.

 

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement