Jumat 01 Mar 2024 08:00 WIB

Lagu BTS, Blackpink, Twice, Hingga NCT Mulai tak Bisa Dipakai di TikTok

Penggemar artis UMG pun kesulitan mengakses musik kesukaan mereka di TikTok.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Reiny Dwinanda
Grup K-pop BTS. Universal Music Group mulai hapus lagu artis-artisnya dari TikTok.
Foto:

Selain itu, beberapa lagu dari Monsta X dan TXT juga dihapus. Penggemar pun kesulitan mengakses musik kesukaan mereka.

Dihapusnya lagu-lagu tersebut juga mempersulit promosi musik artis dan menyulitkan penggemar yang ingin berbagi konten terkait artis favorit mereka di platform. Meskipun langkah ini terutama menyasar pada artis dan lagu yang langsung berafiliasi dengan UMG atau anak perusahaannya, dampaknya bervariasi tergantung lokasi pengguna.

Beberapa wilayah seperti Amerika Utara mungkin lebih terpengaruh daripada yang lain. Langkah bersih-bersih UMG juga menargetkan musik yang terkait dengan perusahaan di semua aspek, termasuk jika penulis lagu atau produsernya memiliki hubungan dengan UMG atau anak perusahaannya.

Penggemar musik di seluruh dunia mengungkapkan kekecewaan mereka terhadap langah tersebut karena banyak video artis favorit mereka menjadi bisu. Masih belum jelas apakah akan ada kesepakatan baru antara UMG dan TikTok di masa depan.

Umroh plus wisata ke mana nih, yang masuk travel list Sobat Republika di Tahun 2024?

  • Turki
  • Al-Aqsa
  • Dubai
  • Mesir
  • Maroko
  • Andalusia
  • Yordania
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement