REPUBLIKA.CO.ID, NAYPYITAW -- Bertemu Malaysia di semifinal SEA Games 2013, Kamis (19/12), ingin dijadikan momentum manis bagi skuadt Garuda Muda. Ya, selama ini Malaysia memang menjadi momok menyulitkan bagi Indonesia, terakhir kita kalah adu penalti saat Final di SEA Games 2011 lalu di Jakarta.
Pelatih Timnas Indonesia U-23, Rahmad Darmawan, tak ingin catatan buruk Indonesia saat bertemu Malaysia dalam beberapa tahun terakhir dipikirkan oleh anak asuhnya. Baginya, itu sudah masa lalu.
Indonesia sebelumnya memang berkali-kali menuai kegagalan saat bertemu Malaysia, terutama di partai menentukan. “Saya berharap pemain tidak terbebani dengan sejarah pertemuan. Pemain harus fokus ke pertandingan,” kata RD, panggilan akrab Rahmad Darmawan seperti dilansir Ligaindonesia.co.id.