REPUBLIKA.CO.ID, KUALA LUMPUR -- Indonesia menambah raihan medali emas dari cabang olahraga wushu. Atlet wushu, Juwita Niza Wasni mempersembahkan medali emas kedelapan bagi kontingen Indonesia di SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia, Selasa (22/8).
Juwita merebut emas di nomor Nan Gun + Nandao Putri dengan total 19,29 poin. Sebelumnya pada Senin (21/8), Juwita memperoleh nilai tertinggi dengan 9,63 di nomor Nan Gun Putri. Nilai itu kemudian diakumulasikan dengan hasil dari penampilan Juwita hari ini di nomor Nandao. Hasilnya, Juwita masih tetap paling unggul.
Medali perak jatuh ke tangan wakil Vietnam, Thuy Linh Nguy, dengan total 19,25 poin. Sedangkan medali perunggu didapatkan wakil Vietnam, Thuc Anh Nguyen, dengan total 18,77 poin. Wakil tuan rumah menempati urutan keempat dan kelima. Di urutan keenam ada wakil Myanmar. Sedangkan urutan ketujuh dihuni oleh wakil Singapura.
Dengan hasil ini, tim wushu Indonesia total sudah memperoleh tiga emas, empat perak dan dua perunggu hingga saat ini.