Selasa 18 Jun 2024 05:34 WIB
Laporan langsung dari Makkah, Arab Saudi

Pengalaman Istimewa Cak Lontong Lontar Jumrah di Mina

Cak Lontong melempar jumrah di Jamarat bersama jutaan jamaah haji lainnya.

Rep: Muhyiddin/ Red: A.Syalaby Ichsan
Cak Lontong
Foto: Antara/Rosa Panggabean
Cak Lontong

REPUBLIKA.CO.ID,MAKKAH — Komedian Lies Hartono atau yang lebih populer dipanggil Cak Lontong tahun ini berkesempatan untuk naik haji. Saat ini, Cak Lontong tengah menjalani rangkaian ibadah puncak haji dengan mabit di Mina.

Saat akan melempar jumrah, ia pun mengapresiasi kinerja petugas haji Indonesia dalam penyelenggaraan ibadah haji 1445 H/2024 M. Menurut dia, para petugas haji telah bekerja dengan luar biasa melayani duyufurrahman, para tamu Allah.

Baca Juga

"Petugas haji luar biasa, terima kasih," ujar Cak Lontong saat akan melontar jumrah di Jamarat, Mina, Senin (17/6/2024).

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by CAK LONTONG (@caklontong)

Cak Lontong melempar jumrah di Jamarat bersama jutaan jamaah haji lainnya. Berbaur bersama tanpa memandang kasta. Selama menjalani ibadab haji, ia merasa telah dijaga para petugas dan diberi fasilitas yang luar biasa."Tahun ini kita sudah dijaga, diberi fasilitas yang luar biasa. Matur nuwun. Sehat semuanya," ucap dia.

Penyelenggaraan puncak ibadah haji saat ini telah memasuki masa menginap (mabit) di Mina. Selama mabit ini, jamaah juga melakukan lontar jumrah di Jamarat pada 10-12 Dzulhijah bagi jamaah yang mengambil Nafar Awal. Sementara, bagi jamaah yang melaksanakan Nafar Tsani masih akan melaksanakan lempar jumrah pada 13 Dzulhijjah.

Sementara itu, Pengendali Petugas Haji, Wibowo Prasetyo atau yang akrab dipanggil Gus Bowo juga telah meminta seluruh petugas untuk tetap konsentrasi melakukan pelayanan selama masa puncak haji ini.

"Kami minta petugas tetap konsentrasi, lakukan pelayanan dengan optimal, tulus, serta selalu menyertakan hati. InsyaAllah, kita bersama-sama akan menyelesaikan tugas ini dengan baik," kata Gus Bowo.

Staf Khusus Menteri Agama bidang Media dan Komunikasi Publik ini juga bersyukur tahapan demia tahapan pelaksanaan Puncak Haji berjalan dengan baik.

"Alhamdulillah tahapan-tahapan puncak haji dapat kita lalui dengan baik. Mulai dari Wukuf di Arafah, mabit di Muzdalifah, dan saat ini kita harus menyelesaikan mabit di Mina termasuk lontar jumrah di Jamarat," jelas Gus Bowo.

Yuk koleksi buku bacaan berkualitas dari buku Republika ...
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement