Sabtu 22 Jun 2024 14:37 WIB

Ancaman Kepunahan Penduduk, Keresahan 20 Negara, dan 3 Pesan Rasulullah SAW

Rasulullah SAW menganjurkan memperbanyak keturunan

Red: Nashih Nashrullah
Ilustrasi warga Jepang. Rasulullah SAW menganjurkan memperbanyak keturunan
Foto:

14. Hungaria

Populasi Hungaria diproyeksikan turun dari 9,7 juta pada 2020 menjadi 8,5 juta pada 2050. Ini adalah penurunan populasi sekitar 12,3 persen.

Populasi Hungaria telah turun sekitar lebih dari 40 ribu per tahun dan tidak menunjukkan tanda-tanda melambat. Kebijakan Hungaria untuk membantu memperlambat penurunan populasi difokuskan pada peningkatan angka kelahiran

15. Polandia

Populasi Polandia diprediksi akan turun sebesar 12,0 persen. Dalam 30 tahun ke depan, populasi akan turun dari 37,8 juta menjadi 33,3 juta orang. Tingkat kelahiran yang rendah dan emigrasi yang terus berlanjut adalah dua alasan utama penurunan populasi Polandia.

16. Georgia

Populasi negara ini diperkirakan akan menurun sebesar 11,8 persen, menyusut dari 4,0 juta menjadi 3,5 juta dari tahun 2020 hingga 2050. Penurunan populasi Georgia disebabkan oleh emigrasi untuk mencari pekerjaan yang lebih baik di negara lain.

17. Portugal

Populasi Portugal diproyeksikan menurun dari 10,2 juta menjadi 9,1 juta selama tiga dekade ke depan, sebuah penurunan sebesar 10,9 persen. Portugal telah berupaya untuk menarik kembali mereka yang beremigrasi, baik yang bergaji tinggi maupun yang berketerampilan tinggi.

18. Makedonia Utara

Populasi Makedonia Utara diperkirakan akan turun 10,9 persen, menyusut dari 2,1 juta menjadi 1,9 juta dari tahun 2020 hingga 2050.Populasi Makedonia Utara telah turun 24,6 persen sejak kemerdekaannya pada 1991.

19. Kuba

Populasi Kuba yang berjumlah 11,3 juta diperkirakan akan menyusut menjadi 10,2 juta pada 2050, atau turun sebesar 10,3 persen. Kaum muda yang meninggalkan negara ini dan tingkat kelahiran yang rendah menghasilkan populasi yang semakin menua. Populasi Kuba diperkirakan akan menjadi yang tertua kesembilan di dunia pada 2050.

20. Italia

Populasi Italia diproyeksikan menyusut sebesar 10,1 persen dari 2020 hingga 2050.Populasi saat ini sebesar 60,5 juta orang akan berkurang menjadi 54,4 juta selama 30 tahun ke depan.

Angka kelahiran berada pada titik terendah sejak penyatuan Italia dan kaum muda meninggalkan Italia ke negara-negara Eropa lainnya untuk mendapatkan kesempatan kerja.

Seberapa tertarik Kamu untuk membeli mobil listrik?

  • Sangat tertarik
  • Cukup tertarik
  • Kurang tertarik
  • Tidak tertarik
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement