Senin 24 Jun 2024 19:16 WIB

Lewat BKOT, Universitas BSI Kampus Bekasi Bikin Orang Tua Lebih Paham Dunia Kampus

Universitas BSI Bekasi berharap bisa memberikan pemahaman lebih dalam ke orang tua.

Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Bekasi kembali menggelar acara Bincang Kampus Bersama Orang Tua (BKOT) di Aula Universitas BSI kampus Bekasi, Kota Bekasi, Jawa Barat.
Foto: Universitas BSI
Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Bekasi kembali menggelar acara Bincang Kampus Bersama Orang Tua (BKOT) di Aula Universitas BSI kampus Bekasi, Kota Bekasi, Jawa Barat.

REPUBLIKA.CO.ID, BEKASI -- Universitas BSI (Bina Sarana Informatika) kampus Bekasi kembali menggelar acara Bincang Kampus Bersama Orang Tua (BKOT) di Aula Universitas BSI kampus Bekasi, Kota Bekasi, Jawa Barat. Acara yang digelar khusus untuk orang tua dan wali dari calon mahasiswa aktif periode September 2024 ini diselenggarakan dalam dua sesi penuh semangat pada Sabtu (29/6/2024) mendatang.

Pada sesi pertama yang berlangsung dari pukul 09.00 hingga 11.30 WIB nanti, Adi Supriatna selaku Kaprodi Teknologi Komputer dan Sistem Informasi Akuntansi Universitas BSI, jadi bintang utama. Ia akan membicarakan seputar kurikulum dan program studi yang ditawarkan di Universitas BSI, plus pentingnya teknologi komputer dan sistem informasi akuntansi di dunia kerja. Jadi, para orang tua tidak bingung lagi nanti anaknya kuliah melakukan apa saja.

Tidak hanya itu, sesi kedua dari pukul 13.30 sampai 16.00 WIB diisi oleh Cep Adiwiharja selaku Koordinator Kemahasiswaan Universitas BSI yang memberikan jurus-jurus soal kebijakan akademik dan layanan di Universitas BSI. Cep juga akan memberi tahu pentingnya dukungan orang tua buat kesuksesan anak di kuliah. Kolaborasi antara orang tua dan kampus itu penting banget, lho!

Kepala Kampus Universitas BSI kampus Bekasi Ahmad Fauzi mengatakan, acara ini tidak hanya untuk mendengarkan ceramah, tapi juga ada sesi tanya jawab untuk diskusi langsung. Orang tua bisa langsung bertanya dan berdiskusi tentang segala hal yang penting untuk menjaga suksesnya anak di dunia kampus. Nantinya, semua pertanyaan dijawab dengan penuh semangat!

“Dengan diadakannya BKOT, Universitas BSI Bekasi berharap bisa memberikan pemahaman lebih dalam ke orang tua tentang kehidupan di pendidikan tinggi. Komunikasi yang intens antara universitas dan keluarga diharapkan bisa bener-bener membantu anak-anak mencapai prestasi terbaiknya. Makin oke dan ngerti kan, orang tua tentang dunia kampus!,” tandasnya tegas.

BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement