Selasa 30 Jul 2024 18:39 WIB

Kapal Keruk Bermartabat, Terus Normalisasi Muara Sungai di Indramayu

Selama ini banyak kapal atau perahu nelayan yang susah keluar masuk muara karena tingginya sedimentasi lumpur.

Rep: udang bago/ Red: Partner
.
Foto: network /udang bago
.

 Bupati Indramayu Nina Agustina (hijabm putih) meninjau langsung kegiatan pengerukan muara sungai di TPI Sukahaji, Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu. (Dok. Matapantura.republika.co.id).
Bupati Indramayu Nina Agustina (hijabm putih) meninjau langsung kegiatan pengerukan muara sungai di TPI Sukahaji, Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu. (Dok. Matapantura.republika.co.id).

MATAPANTURA.REPUBLIKA.CO.ID, INDRAMAYU - Kapal Keruk Bermartabat yang dimiliki Pemerintah Kabupaten Indramayu terus melakukan normalisasi muara-muara sungai agar sedimentasi lumpur bisa diatasi. Terbaru, Kapal Keruk Bermartabat ini tengah melakukan normalisasi di muara sungai TPI Sukahaji, Kecamatan Patrol.

Untuk memastikan pengerukan muara sungai ini berjalan lancar, Bupati Indramayu Nina Agustina meninjau langsung kegiatan tersebut dan bertemu dengan ratusan nelayan yang memenuhi TPI Sukahaji.

Kepala Dinas Perikanan dan Kelautan (Diskanla) Kabupaten Indramayu Edi Umaedi menjelaskan, Kapal Keruk Bermartabat tersebut telah melakukan normalisasi di muara sungai yang terdapat TPI.

Sejak diluncurkan pada Desember 2023 lalu, Kapal Keruk tersebut telah melakukan normalisasi di muara sungai Glayem, Lombang, Limbangan, Karangsong, Eretan Wetan dan Eretan Kulon.