REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Juventus bermain imbang untuk pertandingan kedua berturut-turut di Liga Champions dengan hasil imbang 0-0 kontra Aston Villa di Villa Park, Kamis (28/11/2024) dini hari WIB. Meski gagal menang, pelatih Thiago Motta puas mendapatkan satu poin lagi meskipun timnya kini melorot ke posisi ke-19 klasemen penyisihan Liga Champions.
Juventus yang dilanda cedera, dengan hanya 14 pemain yang tersedia untuk Motta, bertahan dengan gagah berani di Villa Park. Setelah hasil imbang tanpa gol di AC Milan pada akhir pekan lalu, sang pelatih mengakui bahwa mereka kembali gagal menciptakan banyak peluang.
"Satu poin diamankan, tim terus bermain kompak dan seimbang," kata Motta kepada Amazon Prime Video.
"Aston Villa memulai dengan sangat cepat dan mereka mencari penyerang mereka, kami hanya kebobolan sedikit. Jelas bahwa kami juga hanya menciptakan sedikit peluang agar tidak memberi Aston Villa apa yang mereka cari."
Gelandang Teun Koopmeiners telah ditempatkan lebih ke depan dalam beberapa pertandingan terakhir, mengingat absennya penyerang Dusan Vlahovic. Motta senang dengan penampilan pemain Belanda itu.
"Dia bermain di posisi yang sulit. Di antara garis pertahanan, itu rumit baginya. Ketika ia kembali ke belakang, ia melihat lebih banyak permainan dan merasa lebih nyaman," kata Motta.
Walau demikian, Motta melihat Koopmeiners juga memberikan kontribusinya ketika digeser lebih ke atas. Dalam banyak pertandingan, Koopmeiners hampir mencetak gol.
"Dia pemain yang istimewa, yang dapat memainkan banyak peran. Saya sangat senang memilikinya. Ia memberi saya ketenangan pikiran dan sulit digantikan," ujarnya.
Juventus masih memiliki tiga pertandingan tersisa di kompetisi ini. Terlepas dari posisi Juventus saat ini yang berada di zona playoff, tim asuhan Motta hanya terpaut dua angka dari posisi delapan besar yang akan menjamin tiket ke babak 16 besar.
"Kami memiliki pertandingan hebat untuk dimainkan antara liga, Coppa Italia, dan Liga Champions," kata Motta.
"Penampilan bagus lainnya, satu poin, dan kami akan terus berusaha lolos. Kami akan selalu turun ke lapangan dengan ide-ide kami dan berusaha untuk menang."