Jumat 11 Apr 2014 20:32 WIB

VMWare Merilis Virtual SAN

Red: Taufik Rachman
Andreas Kagawa
Andreas Kagawa

REPUBLIKA.CO.ID,JAKARTA--VMWare memperkenalkan Virtual SAN, suatu aplikasi yang akan mengoptmimalkan kinerja suatu data store tanpa perlu menambah perangkat fisik dari data store bersangkutan.

''Virtual SAN bukan sebuah perangkat baru penyimpanan atau teknologi penyimpanan tetapi cara mengelola penyimpanan dalam rak penuh virtualisasi server , tanpa perlu perangkat lunak penyimpanan khusus lainnya,'' kata Andreas Kagawa, Country Manager Indonesia, VMWare.

Virtual SAN tertanam dalam kernel vSphere . vSphere adalah manajemen lingkungan VMware untuk mengawasi puluhan atau ribuan mesin virtual. Sebagai mesin virtual yang ditetapkan , mereka akan ditugaskan melakukan penyimpanan melalui dua klik di konsol manajemen vCenter .

Dengan Virtual SAN , server berbasis penyimpanan akan semakin 'dekat' dengan CPU dan memiliki rute terpendek dalam akses untuk memberikan data , dibandingkan dengan perangkat eksternal dan array . Virtual SAN menggunakan SSD pada server sebagai penyangga menulis dan membaca cache. Cara ini dapat mempercepat I / Os atas rute pendek ke CPU.