Selasa 17 Jan 2017 09:39 WIB

Robot Humanoid Albert Einstein Ajarkan Sains Lebih Mudah

Rep: Nora Azizah/ Red: Winda Destiana Putri
Robot Humanoid Albert Einstein.
Foto: Mashable
Robot Humanoid Albert Einstein.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Robot humanoid memang tak ada yang lucu. Wajahnya selalu tampil menakutkan. Meski wajahnya familiar seperti Albert Einstein.

Dilansir melalui Mashable robot humanoid Einstein dipamerkan pertama kali pada ajang Consumer Electronic Show (CES) 2017 di Las Vegas, Nevada, Amerika Serikat. Einstein dalam versi robot dibuat berukuran mini setinggi 14,5 inch. Robot bisa terkoneksi langsung dengan Wi-Fi sehingga pengguna dapat mengendalikannya melalui perangkat Android dan iOS.

Robot mini Einstein dikenalikan melalui aplika Stein-O-Matic. Pengguna bisa melihat kemampuan robot mengajar sains, bermain gim, serta bertingkah seperti Alexa Amazon sebagai asisten pribadi. Einstein bisa menyelesaikan beberapa masalah tertentu untuk manusia. Hanson Robot merupakab tim dibalik teknologi mini robot Einstein. "Permainan yang diberikan Eistein akan mengasah IQ," ujar Chief Technology Officer (CTO) Hanson Robot Andy Rifkin. Permainan akan membuat pengguna bisa lebih berinteraksi dengan robot.

Robot memiliki lebih dari 50 ekspresi dan gerakan tubuh. Hanson Robot berupaya membuat teknologi Artificial Intelligence (AI) lebih tinggi. Einstein mampu berkembang seperti bayi yang baru lahir. Teknologi AI robot tersebut juga dibekali Mind Cloud. Itu sebabnya Einstein bisa belajar dan akan berkembang dari sisi kecerdasan yang ia punya. Namun dalam pameran CES tersebut robot belum diberikan teknologi Mind Cloud. Einstein belum bisa melakukan peningkatan dari interaksinya bersama manusia.

Einstein menggunakan baterai sebagai tenaga. Baterai bisa bertahan hingga tiga sampai empat jam. Baterai harus diberikan pengisian ulang daya yang terdapat pada kaki robot. Dalam pembuatannya Hanson Robot bekerja sama dengan University of Jerusalem. Robot Eisntein rencanya akan dijual pada Kickstarter dengan kampanye produk selama Januari ini. Harga robot belum diketahui. Namun konsumen bisa segera mendaftar pada Kickstarter. Selain Einstein, Hanson Robot juga membuat beberapa robot lain.

BACA JUGA: Update Berita-Berita Politik Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement
Advertisement