Sekjen PBB, Ban Ki-Moon

PBB Ngotot Bentuk Investigasi Internasional terhadap Insiden Gaza

REPUBLIKA.CO.ID, NEW YORK--Perserikatan Bangsa-Bangsa tetap mendesak diadakannya penyelidikan internasional terkait insiden penyerangan kapal Mavi Marmara oleh Angkatan Laut Israel. PBB merasa penyelidikan internasional tetap diperlukan kendati Israel menyatakan akan mengadakan investigasi sendiri.Meskipun pemerintah Israel telah menyetujui penyelidikan dilakukan secara internasional dengan memasukkan dua pengamat internasional ke dalam panel, Sekjen PBB Ban Ki-moon maju dengan rencana untuk membentuk sebuah forum...