Kamis 05 Sep 2019 07:00 WIB

Gery Neville: MU Berada di Jalur yang Benar

MU masih berada di bayang-bayang kesuksesan Sir Alex Ferguson.

Rep: Eko Supriyadi/ Red: Endro Yuwanto
Gary Neville
Foto: REUTERS/Stefan Wermuth
Gary Neville

REPUBLIKA.CO.ID, MANCHESTER -- Gery Neville menegaskan Manchester United (MU) berada di jalur yang benar di tangan Ole Gunnar Solskjaer. Walaupun, MU harus menjalani awal musim yang berat dengan hanya sekali menang dari empat pertandingan.

Sejak awal kompetisi yang dibuka dengan kemenangan atas Chelsea, Iblis Merah ditahan imbang oleh Wolves dan Southampton, serta menderita kekalahan dari Crystal Palace.

Menurut Neville, yang mantan penggawa United tersebut, saat sebuah tim memiliki pemain muda, ada banyak pemain yang akan berkembang dan berusaha meningkatkan kemampuan. Apalagi, lanjut dia, pemain muda MU itu telah membuktikan diri saat MU ditahan imbang Wolves dan Southampton.

''Saya pikir mereka tampil baik lawan Southampton, tapi mereka hanya tidak memiliki elemen efektivitas yang membuat mereka melaju dan memenangkan pertandingan,'' ujar Neville dikutip dari Sky Sports, Kamis (5/9).

photo
Ole Gunnar Solskjaer

Neville menambahkan, wajar jika fan frustasi melihat prestasi United yang menurun. Sebab, MU masih berada di bayang-bayang kesuksesan Sir Alex Ferguson, yang pensiun tujuh tahun lalu.

Bedanya dengan Solskjaer, Sir Alex Ferguson datang dari Aberdeen pada 1986 dan meiliki beberapa skuat yang berbakat dalam upayanya mengubah budaya. Ferguson juga diberikan waktu yang cukup lama.

''Saya pikir mereka berada di jalur yang benar, karena itulah hal pertama yang harus dilakukan. Mereka punya tim dengan orang-orang di ruang ganti yang ingin berada di sana,'' ujar Neville menjelaskan.

Klasemen Premier League Musim 2024
Pos Team Main Menang Seri Kalah Gol -/+ Poin
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement