Rabu 03 Aug 2022 16:16 WIB

Dibatalkan Warner Bros, Film Batgirl tidak akan Tayang di Bioskop Maupun HBO Max

Selain 'Batgirl', 'Scoob!: Holiday Haunt' juga urung ditayangkan Warner Bros.

Rep: Umi Nur Fadhilah/ Red: Reiny Dwinanda
Leslie Grace dalam kostum Batgirl. Film Batgirl tidak jadi ditayangkan di manapun.
Foto: Dok DC Films
Leslie Grace dalam kostum Batgirl. Film Batgirl tidak jadi ditayangkan di manapun.

REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA -- Warner Bros telah membatalkan film adaptasi karakter DC Comics, Batgirl. Film itu tidak akan tayang di platform mana pun, baik di bioskop maupun di HBO Max.

Batgirl dibintangi oleh Leslie Grace sebagai Barbara Gordon/Batgirl. Film tersebut diarahkan oleh sutradara Bad Boys for Life dan pembuat film Ms. Marvel, Adil El Arbi dan Bilall Fallah.

Baca Juga

Keduanya mendapat lampu hijau untuk produksi Batgirl pada 2021. Ini menjadi bagian dari upaya perusahaan di Warner Bros untuk membuat film fitur khusus untuk HBO Max.

Namun, rezim perusahaan baru di Warner Bros Discovery telah memutar prioritas perusahaan kembali ke fitur bioskop. Batgirl pun ditinggalkan dari rencana.

Selain itu, Scoob!: Holiday Haunt, sebuah tindak lanjut dari film 2020 Scoob! (2020) juga telah ditangguhkan oleh studio. Cuplikan untuk adaptasi animasi dari seri Scooby-Doo itu sempat dipamerkan untuk HBO Max pada Desember 2021. Sumber mengungkap bahwa untuk produksi Scoob!: Holiday Hunt, Warner Bros telah menggelontorkan 40 juta dolar AS (sekitar Rp 595 miliar).

Orang dalam studio bersikeras bahwa keputusan menghentikan Batgirl tidak didorong oleh kualitas film atau komitmen film makers. Itu murni berasal dari keinginan agar film fitur DC di bioskop tetap berada pada skala blockbuster.

Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Terpopuler
1
Advertisement