Senin 15 Mar 2021 15:50 WIB

Volkswagen Pangkas Hingga 5.000 Pekerjaan

Langkah tersebut dapat menghemat dana hingga miliar Euro dalam jangka panjang

Rep: puti almas/ Red: Hiru Muhammad
Logo Volkswagen.
Foto: EPA
Logo Volkswagen.

REPUBLIKA.CO.ID, BERLIN -- Perusahaan produsen mobil Volkswagen berencana untuk memangkas hingga 5.000 pekerjaan di Jerman dengan menawarkan pensiun dini kepada sebagian karyawan, Langkah ini disebut dapat menghabiskan biaya hingga 500 juta Euro atau sekitar 598 juta dolar AS. 

Surat kabar Handelsblatt melaporkan keputusan tersebut dari seorang juru bicara di Volkswagen. Raksasa otomotif Jerman itu dikatakan telah menyetujui rencana dengan dewan pekerja untuk menawarkan pensiun bagi sebagian karyawan dengan usia lebih tua, yaitu dimulai dari mereka dengan kelahiran pada 1964, serta pensiun dini. 

Sumber di Volkswagen juga menyebut bahwa perusahaan telah menyisihkan hingga 500 juta Euro terkait rencana tersebut. Kompensasi akan diberikan kepada karyawan yang memutuskan untuk keluar, dengan menambah uang pensiun mereka. 

Langkah tersebut dikatakan dapat menghemat dana hingga miliar Euro dalam jangka panjang. Surat kabar Handelsblatt juga mengatakan bahwa Volkswagen bisa memperpanjang pembekuan perekrutan hingga akhir tahun ini. 

Sebelumnya, keputusan untuk membekukan perekrutan pekerja sementara hanya dilakukan hingga akhir kuarter pertama tahun ini. Perekrutan pekerja secara eksternal oleh Volkswagen disebut hanya dapat dilakukan di sejumlah bidang seperti teknologi informasi dan perangkat lunak. 

Grup Volkswagen pada Januari lalu mengatakan akan memotong biaya overhead sebesar lima persen. Selain itu, pemotongan juga dilakukan untuk biaya pengadaan sebesar tujuh persen hingga dua tahun ke depan.

 

sumber : reuters
BACA JUGA: Ikuti News Analysis News Analysis Isu-Isu Terkini Perspektif Republika.co.id, Klik di Sini
Advertisement
Berita Lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement